FP2 Moto3 Silverstone : KTM Kalahkan Honda, Arenas Tercepat, Tapi…

BeritaBalap.com-Salah satu gacoan KTM, Albert Arenas (Sama Qatar Angel Nieto Team) membuktikan ketangguhan KTM dalam sesi latihan bebas ke-2 (FP2) di lintasan Silverstone, Inggris, Jumat (23 Agustus).

BACA (JUGA) : MotoGP Silverstone (FP2) : Aspal Baru Lebih Tajam 2,1 Detik, Dominasi Quartararo

Maksudnya, pelaga asal Spanyol usia 22 tahun tersebut sukses menjadi yang tercepat dengan best-time 2 menit 12,224 detik. Ini dapat mengalahkan petarung Honda, Lorenzo Dalla Porta (Leopard Racing) yang saat ini memimpin klasemen sementara Moto3.

koizumi

BACA (JUGA) : Moto2 Silverstone (FP1-FP2) : Dimas Ekky Absen Lagi, Navarro Terdepan

Mereka berjarak tipis 0,028 detik saja. Lebih lanjut dipahami, ternyata best-time FP2 Arenas tersebut dibawah rekor FP1 yang ditorehkan Tony Arbolino (VNE Snipers) yang membesut Honda dengan best-time 2 menit 12,008 detik.

Yang pasti, bahwa ada indikasi bahwa perseteruan antara Honda dan KTM berlangsung sengit dalam dua kali babak latihan bebas. Kita tunggu saja ya bagaimana perkembangan kedepan. Makanya ikutin terus portal BeritaBalap.com yang paling lengkap bicara berita balap. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like