FP2 MotoGP Austria : Giliran KTM Tercepat, Rossi & Quartararo Terancam Tidak Lolos Q2

BeritaBalap.com-Yap, di sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Spielberg, Austria (2), Jumat (21 Agustus), terbukti giliran pembalap KTM yang menjadi tercepat. Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory) menorehkan best-time 1 menit 23,636 detik. Unggul 0,266 detik dari Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu).

Sebelumnya di FP1 milik Ducati GP20nya Jack Miller yang mencatat 1 menit 23,855 detik. Jadi dipertajam Pol Espargaro di babak FP2. Jadi masih seputar Ducati dan KTM ya.

BACA (JUGA) : FP1 MotoGP Austria : Masih Seputar Ducati Vs KTM, Sudah 1 Menit 23 Detik, Miller Tercepat

koizumi

Nah, yang menarik dicermati dari hasil kombinasi FP1-FP2, maka posisi Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) dan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) terancam. Maksudnya, mereka belum lolos kualifikasi 2 (Q2).

Tapi masih ada kesempatan di FP3 Sabtu (22 Agutus) untuk mempertajam ukiran waktu mereka. Terlihat memang di menit-menit terakhir, Quartararo melebar ke sisi lintasan, bahkan terjadi dua kali hingga tidak dapat mempertajam catatan waktunya. BB1

Hasil FP2 :

Facebook Comments

You May Also Like