Memasuki putaran ke-2 gelaran balap yang menyandang titel FSCM Racing Challenge 2018 (8/4) sempat tercoreng oleh oknum yang tidak bertanggung jawab yang menyebar kabar hoax alias kabar palsu. Gelaran yang berlangsung di lintasan Sentul Karting Internasional, Bogor identik di sebut Sentul Kecil ini sempat di kabarkan batal tayang oleh seorang oknum.
“Oknum tersebut menyebarkan kabar hoax bahwasannya gelaran FSCM Racing Challenge 2018 putaran ke-2 Sentul ini batal tayang Minggu, April lalu. Kabar ini di sebarkan kepada manager, tim dan para pembalap yang sebelumnya mengikuti gelaran FSCM Racing Challenge 2018 seri perdana Tasik,” sahut Zulkarnain, Dept. Head Marketing PT FSCM Manufacturing Indonesia.
Wah,… Jadi penasaran ya sama oknumnya? Tidak perlu di sebut ya, pastinya oknum tersebut sebagian besar yang sudah pernah mengikuti event FSCM Racing Challenge pasti tahu. Pasalnya, sebelumnya oknum tersebut sebelumnya memang di daulat untuk memegang gelaran event FSCM racing Challenge. Pastinya, oknum tersebut yang kemarin mngabarkan gelaran FSCM racing Challenge 2018 Sentul ini batal. Paham ya, siapa oknum tersebut???
“Memang, oknum tersebut sebelumnya kita beri kepercayaan untuk menghandle gelaran FSCM racing Challenge. Namun dengan adanya permasalahan ini maka kamipun harus membuat keputusan tegas dengan mengeluarkan oknum tersebut dari management FSCM Racing Challenge,” lanjut Zulkarnain.
Pun demikian, gelaran FSCM Racing Challenge 2018 putaran ke-2 tetap berlanjut dengan menyajikan gelaran balap yang terbgilang mewah. Pasalnya di kelas utama sang juara umum yang mengumpulkan poin tertinggi di kelas MP1 dan MP2 pihak PT FSCM Manufacturing Indonesia tetap menggelontorkan hadiah berupa satu unit sepeda motor matik.
Tentu saja suksesnya gelaran ini tidak lepas dari peran sposnsor seperti Pirelli, Aspirapremio, Kayaba Zeto, KYT, Vrossi, SKF dan Bando. Ohiya buat kalian yang penasaran dengan susunan organisasi terbaru FSCM Racing Challenge 2018? Edhot
Berikut susunan organisasi FSCM Racing Challenge 2018 :
Penasehat : Zulkarnain
Ketua : Rifan Amando
Wakil Ketua : Yudi Febrianto
Koordinator Lapangan : Heri Susanto
Bendahara : Ronimanto
Sekertaris : Romasyah
Perlengkapan : Gunwan, Riki Gunawan