Grand Final Motoprix 2018 Surabaya : Yamaha Terbaik ! Jawara Nasional MP1, Runner-up MP2

BeritaBalap.com-Tim Yamaha kembali kasih bukti. Tajinya masih tajam. Apa sebab ? Karena kembali konsisten meraih gelar juara nasional Motoprix 2018. Dalam hal ini, tim Yamaha Yamalube NHK IRC DID Nissin NGK Bahtera RT dengan pembalap Wiman Hammar yang berhasil menjadi jawara nasional kelas bergengsi MP1 (Bebek 4T Tune-Up 150 cc Seeded) dengan motor Jupiter MX King.

Itu tadi kategori paling bergengsi. Kan motornya punya silinder paling gede di level balap bebek nasional. Wilman Hammar yang didukung penuh Novi Endaryono selaku General Manager tim sukses finish kedua di Grand Final Motoprix 2018 di Sirkuit Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18 November).

Baca (juga) : Sukses Jawara Nasional MP1, Yamaha Bahtera Racing Siap Reborn 2019, Formasinya Makin Serem

koizumi

Adapun penentuan juara nasional 2018 berdasarkan penjumlahan poin dari region masing-masing dan ditambahkan dengan poin saat Grand Final Motoprix 2018 Surabaya. Paham ya !

Saat balapan berlangsung, Wilman Hammar yang start di posisi ke-4 terus memberikan perlawanan dan pada akhirnya berhasil finish ke-2. Sebelumnya Willy, sapaan akrabnya sempat melorot hingga berada pada urutan di luar 10 besar. Setelah sempat bertahan lama di posisi ke-3 di belakang Fitriansyah Kete dan Dicky Ersa, Wilman berhasil mengovertake Dicky Ersa di tikungan terakhir.

“Alhamdulillah, saya bisa menyelesaikan balapan dan podium ke-2 dan semakin spesialnya saya berhasil meraih gelar juara nasional pada kelas MP1. Saat race, saya sempat melorot posisinya, tetapi saya tetap fokus dan mencoba untuk maju satu persatu dan akhirnya bisa kedepan. Saya sempat lama di posisi ke-3, tetapi saat saya sudah mulai mendekati Dicky, saya berhasil memotongnya. Terima kasih kepada tim saya yang telah bekerja secara maksimal sehingga bisa menjadi juara region II Jawa kelas MP1 dan MP2 serta juara nasional MP1,” ujar Wilman Hammar yang dikawal mekanik Gendut GDT Racing.

Pada kelas MP2, Herman Bas dari tim Yamaha BAF Yamalube Akai Jaya Racing team berhasil podium ke-3 dan menghantarkannya menjadi runner-up nasional Motoprix 2018 kelas MP2 (Bebek 4T Tune-Up 125 cc Seeded) dengan motor Jupiter Z1. Runner-up nasional MP2 inipun berdasarkan pada penjumlahan poin region dan saat Grand Final Motoprix 2018 Surabaya.

Sekali lagi ditegaskan, bahwa dari hasil ini tim Yamaha masih yang terbaik di level seeded. Mempertahankan gelar juara nasional pada kelas paling bergengsi MP1. Gak sia-sia ya pasukan Motorsports Yamaha hadir 4 orang (Suma Adnyana, Wahyu Rusmayadi, Disep priyadi dan Sugeng) di Grand Final Motoprix 2018 Surabaya. Selamat… ! BB1

Facebook Comments

You May Also Like