Hanya 1 Yamaha di 10 Besar ! Motor Eropa Dominasi Kualifikasi MotoGP Silverstone

BeritaBalap.com-Tim pabrikan ataupun satelit yang berasal dari Eropa kasih bukti dominaisnya dalam sesi kualifikasi MotoGP Silverstone Inggris, Sabtu (6 Agustus). Ducati dan Aprilia menguasai posisi 10 besar.

BACA (JUGA) : Aleix Espargaro Belum Pastikan Balapan Atau Tidak, Tidak Fit Setelah Crash Serius

Pole position atau posisi terdepan dalam kualifikasi 2 (Q2) diriah oleh Johann Zarco (Prima Pramac Racing). Berbeda tipis 0,098 detik dengan Maverick Vinales (Aprilia Racing).

koizumi

Nah, terbukti pula hanya ada 1 Yamaha M1 milik Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) yang ada di starting-grid ke-4. Ini berjarak 0,171 detik dari kompatriotnya Johann Zarco.

Perfoma motor-motor Eropa memang semakin menunjukkan perkembangan signifikan. Mereka pula dominasi jumlah podium juara dari 11 seri MotoGP yang sudah berjalan. Total 8 podium juara, itu Ducati 6 kali juara, Aprilia dan KTM masing-masing 1 kali. BB1

 

 

Facebook Comments

You May Also Like