Hasil Spesial Duet Tim Pendatang Baru “JPNW Racetech” di OnePrix 2024 Palangkaraya, Wilman Hammar dan Kiki Manurung Borong Podium

BeritaBalap.com-Mantap kali penampilan tim JPNW Racetech RCB Proliner Pirelli KYB RK NHK yang langsung jos sebagai tim pendatang baru dalam OnePrix 2024.

Mereka sukses meraih beberapa podium atau boleh disebut juga memborong podium expert (OP1) dalam seri ke-2 di Sirkuit Sabaru Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Minggu (12 Mei). Disitu spesialnya, tim baru di balap OnePrix dan langsung keren.

Wilman Hammar terbukti dapat meraih podium juara expert (OP1) dalam Superpole Race, kemudian Kiki Manurung yang baru bermain full series di OnePrix 2024 dapat beradaptasi dengan ritme pertarungan dan merebut podium runner-up di race ke-2 OP1.

koizumi

BACA (JUGA) : Yamaha Aditama Menang Banyak ! Pecah Telur Podium Expert, Duet Rookienya “Sabian-Aksa” Borong Podium 1-3 OnePrix Palangkaraya

Pastinya, dari nama tim, maka MX King pasukan JPNW disupport oleh bengkel Racetech yang dikomandoi chief mechanic Leon Chandra. Karakter power dan torsi yang diinginkan 2 petarung JPNW tersebut dapat diakomodir dan diaplikasi Leon Chandra berdasarkan evaluasi bersama.

Sekilas informasi saja, tim JPNW Riau ini dimiliki oleh Ulki yang juga pengusaha di berbagai bidang, kemudian manajer timnya adalah Ivan Nando yang juga joki ex rider, disamping pula Andra yang ikut menjadi bagian manajamen tim.

Kalau kepanjangan JPNW sendiri adalah Joki Pelor Neng Wayang. Ini diibaratkan seperti pembalap motor yang melaju kencang seperti peluru atau pelor, sedangkan Neng Wayang itu adalah sebutan untuk isteri tercinta dari pemilik team yang juga aktif di balap Ex Rider BB1

Hasil Juara (Sumber : IG OnePrix) :

Superpole Race : 

Race 2 :

 

 

Facebook Comments

You May Also Like