BeritaBalap.com- Kelas RX King Super Pro menjadi salah satu kelas utama di gelaran perdana H. Putra Indonesia Cup Prix (ICP) 2021 yang berlangsung di sirkuit Gerry Mang, Subang (20/3). Merebutkan hadiah senilai Rp 10juta untuk sang juara pertama, kelas Superpro ini diikuti oleh banyak pembalap Bintang Nasional.
Akhirnya, Wawan Wello yang membela tim Aqiela ABRT SND’R Navaro berhasil meraih tahta juara dan berhak atas hadiah besar tersebut. Jalannya balap tentu cukup ketat sejak awal lap dimulai, Reza Hanum dari tim Go Go Wing Meldy Motor mampu memimpin sejak awal balap.
BACA (JUGA) : ICP Subang (Race 2 ICP1) : Faeroz Tiada Lawan, Jawara ! MX King Racetech Dominan Sejak Start
Reza yang memimpin didepan tentu gak lepas dari tekanan lawan, diantaranya dari Wawan Wello, Reynaldi Pradana, Rio Adrian dan juga Alfi Husni. Memasuki pertengahan balapan, pertarungan semakin ketat, dalam perebutan posisi 2 terjadi pergantian posisi antara Wello, Rere dan Rio.
Disisa beberapa lap kemudian, motor Reza Hanum terlihat mulai melemah dan posisinya mulai turun diambil alih oleh Wawan Wello hingga finish. Disusul Rio Adrianto dan Alfi Husni diurutan kedua dan ketiga.
“Sebenarnya saya gak menyangka bisa podium satu. Sejak awal start saya coba mengikuti ritme Reza Hanum untuk bisa maju dan bertarung di depan,” ujar Wawan Wello setelah race. Ixzan / Edhot / BB1
Berikut hasil race 2 kelas RX King Super Pro :
Tonton VIDEO Balap RX King Superpro :