Ini Komentar Tia Bocil, Lady Dragster Sekaligus Selebgram Tentang Part RCB

BeritaBalap.com- Ini komentar Tia Bocil, lady dragster sekaligus selebgram tentang part RCB. Dunia balap trek lurus atau dragbike, memang lagi in sekarang ini. Drag bike menjadi kompetisi yang menarik buat para pecinta kecepatan di Indonesia. Beberapa event nasional di gelar di banyak kota di Indonesia. Mulai event dengan titel IDC, IDW, event yang terbaru yaitu Kabel Syetan Drag Bike, menjadi perhatian para tim-tim dragbike tanah air.

Bahkan ada dari kalangan selebritis Indonesia yang juga ikut bermain di dunia drag bike. Semisal dengan aktor dan juga bintang iklan Darius Sinatharya, juga Raffi Ahmad kabarnya juga sudah membangun kuda besi buat ikut-ikutan main drag, bahkan ikut pula turun di kompetisi.

Dari sekian banyak joki yang kini namanya lagi naik daun karena torehan prestasinya, dialah joki cewek yang tinggal di daerah Bekasi. Siap lagi kalau bukan Tia Eriyanti atau lebih kondang namanya di dunia dragbike tanah air dengan sebutan Tia Bocil.

koizumi

Cewek mungil yang sudah suka gas poll di balap trek lurus sejak 2013 ini, sudah segudang prestasi ia rebut. Bahkan di tahun 2019 sempat menjadi juara umum di event bergengsi dragbike nasional IDC. Dan belum lagi event-event lainya, pokonya di setiap event dragbike, Tia Bocil pasti berdiri di panggung podium.

Tidak hanya menjadi seorang joki semata, ternyata di rumahnya yang berada di Kp Payangan rt 03/07 no 111 Kecamatan Jati Asih Kelurahan Jatisari Kota Bekasi. Tia juga memiliki kuda besi dragbike yang sering ia buat turun tuk beradu kecepatan dengan tim lain.

“Iya aku sendiri punya motor drag juga. Ada tiga motor matic semuanya, yang biasa aku buat turun di kelas. Matic 200 cc, 155 cc dan 130 cc. Dan semuanya sudah pernah juara,” jelas Tia yang sekarang sedang menumpuh pendidikan akhir di kampus STIT-Jakarta ambil jurusan pendidikan.

Selain menekuni dunia hobi dragbike, Tia Bocil juga menjadi penggiat media sosial. Dengan akun instagramnya ‘tiabocil’, Tia banyak membagikan foto dan vidio tentang aktifitasnya di dunia dragbike. Kadang juga memposting brand part aksesoris yang terpasang di motor balapnya.

“Sekarang ini memang era-nya media sosial sebagai sarana buat membagikan informasi. Ya aku sih pinginnya jadi selebgram juga, tapi khusus di dunia otomotif ya terutama dragbike,”harapan cewek munggil yang lahir di Bekasi 11 Mei 1997 ini.

Bicara masalah part aksesoris yang menempel di kuda besi dragnya, Tia mengatakan lebih banya memakai brand aksesoris RCB. “Dari awal aku turun di dunia drag bike menjdi joki wanita, aku sudah mengenal part RCB. Mulai dari brike system, suspensi, sampai ke velg nya yang model SP522 yang sangat fenomenal itu,”ungkap Tia.

Menurut Tia sendiri, yang mengaku mengerti teknik mengendalikan motor drag dari anak-anak bengkel ini mengatakan. Menurutnya, part RCB memang sudah bukan barang baru di dunia drag bike. Selain part aksesoris RCB fungsionalnya bisa dihandalkan, juga bisa menciptakan aura fahsion pada setiap model partnya. Karena kadang banyak juga kuda besi para tim balap drag yang sudah tersentuh modifikasi, biar menjadi daya tarik tendiri saat berada di garis start.

Yang lebih istimewa lagi adalah velg RCB Sp522, velg yang terkenal paling ringan dan belum terkalahkan di dunia dragbike ini. Sudah pasti menjadi idola setiap joki drag dan tim balap. “Pokoknya part aksesoris RCB gokil habis deh bagi pecinta dunia kecepatan dragbike,”tutup Tia Bocil. Mantap. Tim

Facebook Comments

You May Also Like