Ironiskah ? Quartararo Senang Yamaha Fokus Riset di Eropa Tapi Tidak Target Juara Dunia 2024

BeritaBalap.com-Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) mengaku senang dengan policy atau kebijaksanaan Yamaha yang kemudian mengalihkan aktifitas riset dan pengembangan di Eropa.

BACA (JUGA) : Berikut Daftar Rider MotoGP Yang Ikut Balap Flat Track 100 Km Persembahan VR46

Jadi tidak lagi fokus di Jepang. Lebih banyak di Eropa. Tentu saja, konteks ini mengacu pada apa yang dilakukan pabrikan Eropa (Ducati, KTM dan Aprilia) yang begitu agresif hingga perkembangan motornya signifikan. Yamaha ataupun Honda terbukti tertinggal.

koizumi

Yang menarik pula, juara dunia MotoGP 2021 tersebut tidak memasang target juara dunia MotoGP 2024. Pembalap asal Perancis tersebut berpikir realistis dengan melihat fakta di lapangan. Terlebih perkembangan dari perfoma Yamaha M1. Bagaimana dengan harapan 2025 ? Soal ini, Quartararo akan melihat perkembangannya.

BACA (JUGA) : Mantan Kepala Mekaniknya Marquez Geser Ke Joan Mir, Gantinya Carchedi Yang Dulu Tangani Diggia, Ini Data Lengkapnya

“Ya, saya pikir mereka (Yamaha Jepang, red) mengubah mentalitas mereka, kami semakin dekat dengan ‘Eropa’, ini hal yang memang sangat kami inginkan untuk mengembangkan segalanya lebih cepat.”

“Saya pikir momen yang lebih penting adalah pada bulan Februari hingga Juli. Bulan-bulan ini akan sangat penting untuk meningkatkan motor, melakukan beberapa pembaruan dengan sangat cepat, dan ini juga akan menjadi momen penting untuk melihat mentalitas mereka. Pola pikir di Yamaha banyak berubah, saya merasa mereka bekerja dengan cara yang jauh lebih baik. Berapa lama waktu yang dibutuhkan Yamaha untuk bekerja, saya tidak tahu, “terang Fabio Quartararo yang dikutip dari Crashnet.

BACA (JUGA) : Apakah Dominasi Ducati Karena 8 Rider Dibiarkan Bebas Saling Lihat Data Set-Up Motor ?

“Tapi saya sangat senang melihat betapa kerasnya mereka bekerja dan mudah-mudahan tahun depan kami sudah bisa. Saya tidak berharap tahun depan bisa bertarung memperebutkan gelar juara.”

“Tentu saja, ini tujuan pertama saya, tapi kami harus obyektif. Kami tidak bisa bangkit dari posisi ini untuk memperjuangkan juara dunia. Tetapi saya pikir kita bisa lebih dekat lagi dan mari kita lihat seberapa keras mereka bekerja untuk tahun depan. Dan kita akan lihat apa yang kami lakukan untuk tahun 2025, ”tambah Fabio Quartararo yang saat ini berusia 23 tahun. BB1

Facebook Comments

You May Also Like