Istimewa, 1 Liter BBM Bisa 20 KM Untuk Innova Zenix Hybrid

BeritaBalap.com- Secara regional launching oleh Nasmoco Group selaku ATPM Toyota regional Jateng-DIY pada 24 November 2022 lalu, Toyota Kijang Innova Zenix telah sukses menjadi medium MPV terpopuler di Indonesia saat ini. Bahkan di regional Jateng-DIY saja antrian inden bisa sampai 6 bulan. Nah awal bulan Juli kemarin awak BeritaBalap.com secara khusus diberikan waktu selama 2 hari untuk test drive fitur Hybrid Vehicles (HV) dari Kijang Innova Zenix type Q.

Dari waktu 2 hari tersebut BeritaBalap.com secara total mencatat long trip 294,7 kilometer. Start dari Nasmoco cabang Solo Baru dengan indikator BBM menyala alias emergency, kami mengisi BBM dengan Pertamax sebanyak 20 liter untuk 2 hari pemakaian. Dengan ambil rute yang didominasi jalanan datar namun random di aspal rusak, jelas kenyaman suspensi Innova Zenix terbukti nyaman tanpa minus apapun.

Yang unik pada Innova Zenix HV ini adalah pada indikator RPM atau Tachometer tidak ada angka tertera namun justru fokus pada area di RPM berapa mesin gasoline berada di zona eco atau irit BBM dan di area mana power mesin mulai terasa maksimal serta di area RPM berapa mesin gasoline melakukan charging pada baterai motor listriknya (lihat gambar). Dengan 4 fitur drive mode yakni, ECO Mode, Normal Mode, POWER Mode, dan EV Mode jelas Innova Zenix HV ini bisa digeber dengan power unit murni motor listrik atau Electrical Vehicles (EV).

koizumi

Akan tetapi saat test drive di hari pertama dimana kami memakai opsi ECO Mode memang sulit untuk mencapai kapasitas baterai minimal untuk pengoperasian motor listrik di pilihan drive EV Mode. Di hari kedua dimana kami fokus pada jalur menanjak dengan drive mode POWER justru kapasitas baterai bisa mencapai level yang diinginkan sistem hybrid Toyota untuk pemakaian full EV. Hanya saja fitur EV Mode ini akan otomatis dimatikan saat mulai melibas jalanan menanjak.

Dengan membawa penumpang 3 orang dewasa, Innova Zenix HV power outputnya sangat bisa diandalkan untuk menanjak di jalur sempit & curam rute naik ke Puncak Joglo, Wonogiri. Sekedar informasi, Puncak Joglo ini salah satu wilayah elevasi tertinggi di kabupaten Wonogiri Jateng yang memiliki ketinggian sekitar 650 mdpl. Saat menuruni jalur curam dan berkelok tajam pun transmisi CVT triptonik ber-paddle shift dari Innova Zenix HV sangat membantu dalam berikan engine brake tanpa perlu repot tangan kiri melepas stir kemudi.

Dalam test drive 2 hari ini awak BeritaBalap.com secara random memakai berbagai macam jalur serta membawa beban penumpang mulai dri 3 orang hingga 7 orang termasuk driver dan juga memakai keempat fitur drive mode yang tersedia. Finish dengan report konsumsi BBM rata-rata 1 liter untuk 18 kilometer, kami yakin jika dalam pemakaian konsisten di ECO Mode dan tidak membawa banyak penumpang juga tidak teralu sering gass poll, Toyota Kijang Innova Zenix HV bisa mencapai statistik 1 liter untuk 20 kilometer.

Itu cukup fair karena saat pengujian long trip dari BeritaBalap.com dalam 2 hari kami sering injak pedal gass poll untuk rasakan jambakan power Hybrid Vehicles dari Innova Zenix. Kesimpulan selanjutnya adalah, fitur EV Mode atau murni mobil listrik lebih mudah diaktifkan saat mobil sering menggunakan drive mode POWER dan NORMAL. Ini artinya sistem hybrid Toyota yang dinamakan Hybrid Sinergi Drive terbukti sangat balance untuk mencapai efisiensi pemakaian bahan bakar. Singkat kata Toyota Kijang Innova Zenix HV sangat irit! Bukti pengujian bisa dilihat dalam foto panel indikator diatas, dimana finish dengan trip kilometer tercatat 294,7 km dengan diisi 20 liter Pertamax dari jarum indikator di E, dan finish masih menyisakan bahan bakar di tangki mungkin sekitar 4-5 liter. dnr

Facebook Comments

You May Also Like