Java Road Race Open 2021 : Jeany Harmono Bikin Kalang Kabut Peserta Di Kelas Supermoto

BeritaBalap.com – Siapa sih yang tidak mengenal sosok Jeany Harmono, yap dia pembalap wanita asal Surabaya, Jawa Timur yang masih aktif ikut gelaran event road race terutama di kelas Supermoto.

Kemarin, di sirkuit non permanen Bumi Marinir Karangpilang Surabaya, Jawa Timur dirinya turun di kelas Supermoto s/d 180 cc 35+ tanpa dikawal sang ayah Momo Harmono pembalap senior yang juga masih aktif di balap motor Supermoto.

Jeany sendiri dari tim JHOO JRS JPX tampil memukau dan menjadi satu-satunya wanita yang turun di kelas tersebut, tanpa adanya pre final Jeany sudah paham kalau strateginya musti push sejak lap awal. Maklum, dirinya start dari posisi belakang yang membuatnya musti extra kerja keras supaya bisa berada di barisan depan.

koizumi

BACA (JUGA) : Hasil Juara Lengkap Java Road Race Open 2021 Surabaya

Jeanny Harmono Musti Atur Strategi Untuk Juarai Kelas Supermoto s/d 180cc 35+

“Jumlah lap tidak banyak, jadi saya musti ‘memaksa’ di lap awal supaya bisa berada di rombongan depan. Mengambil jalur dalam jelang R1 adalah resiko yang cukup besar untuk crash, tapi untungnya saya bisa mengendalikannya,” beber Jeany bangga.

Terbukti, trik nya jitu dan berhasil menjadi leader di lap pertama kemarin. Jelang beberapa lap sebelum finish justru Jeany berhasil membuat lawan dibelakngnya kelimpungan dan slide hingga beberapa pembalap terjatuh di perebutan posisi pertama.

“Kecepatan menurun saat akan menyalip pembalap overlap, tapi untungnya saya masih bisa menjaga posisi pertama meski sedikit memaksa lagi saat akan di overtake. Dan terima kasih untuk podium pertama ini,” girang Jeany.

Selamat deh, nanti kalao sang ayah ikut balap berani overtake gak. CHR

Facebook Comments

You May Also Like