BeritaBalap.com-Dorna Sports sudah mengumumkan bahwa mereka akan melaksanakan balap MotoGP pertama kalinya pada 19 Juli nanti di Sirkuit Jerez, Spanyol. Tentu saja dengan berbagai persyaratan atau protokol sehubungan antisipasi Virus Covid-19.
Nah, lebih lanjut, Bos KTM, Pit Beirer meminta atau menuntut sesuatu kepada Dorna selaku penyelenggara MotoGP. Boleh jadi ini juga harapan tim lain. Apa ya ? Bahwa mereka ingin ada latihan sebelum latihan bebas pertama (FP1) pada hari Jumat. Alhasil, latihan yang dimaksud pada Kamis.
BACA (JUGA) : MotoGP Di Benua Asia Terancam Batal, Ini Alasan Dorna…
Ini hal penting untuk proses adaptasi awal setelah para petarung MotoGP libur balapan selama lebih kurang 5 bulan. Terakhir setelah tes MotoGP di Losail, Qatar pada 22-24 Februari.
“Kami hampir pasti akan mengambil tes resmi pada hari Kamis sebelum balapan pertama. Kami membutuhkan hari ketika pembalap tidak harus menonton stopwatch lagi. Kamu harus melihat apakah semuanya masih di posisi yang tepat. Jadi pada hari Jumat kamu dapat memulai akhir pekan secara normal. Mereka akan berada dalam kondisi dan akan kembali ke ritme mereka dengan sangat cepat. Tetapi mereka harus menemukan titik pengereman di MotoGP dengan kecepatan lebih dari 300 km/jam setelah istirahat beberapa bulan, “ujar Pit Beirer selaku Direktur Balap KTM.
BACA (JUGA) : Quartararo Takut Dibenci Pendukung VR46, Apa Sebab ? Ini Ungkapannya
“Tapi tidak semua produsen setuju dengan pendapat saya. Sejak awal, kami di KTM telah melakukan segala upaya untuk mendapatkan setidaknya satu hari pengujian tambahan sebelum pengendara dapat kembali beraksi pada hari Jumat 17 Juli. Kami membutuhkan hari pengujian ini, “tambah Pit Beirer yang dilansir media asal Austria, SpeedWeek.com. BB1
VIDEO Tentang Berapa MILYAR Biaya LOGO SPONSOR Pada Motor MotoGP :