BeritaBalap.com- Juara dunia Moto3 2018, Jorge Martin menjadi prioritas KTM untuk motoGP 2021 tapi doi merasa cocok dengan Ducati. Awas jangan bertepuk sebelah tangan boy ! Meskipun banyak yang mengakui jika Jorge Martin sudah diakui sebagai talenta hebat.
Itu terbukti pada 2 kali pengujian, talenta asal Madrid, Spanyol ini menunjukkan perkembangan signifikan. Hasil tes Qatar berada di urutan ke-2. Makanya, sepak-terjang di Moto2 pada tahun ke-2 nya di tahun 2020 ini akan diperhatikan serius oleh banyak tim MotoGP.
BACA JUGA : Profil Jorge Martin (22 Tahun), Kandidat Jawara Moto2, Potensi KTM Diincar Tim MotoGP
“Jika tim MotoGP mempertimbangkan anda, itu karena anda melakukan sesuatu dengan benar. Namun opsi pertama saya untuk beralih ke MotoGP adalah dengan KTM dan saya berharap memiliki kemungkinan untuk mengubah kategori dengan mereka,” bilang Jorge Martin yang musim lalau ada di posisi ke-11 dalam klasemen akhir Moto2..
Lebih lanjut pembalap yang berumur 22 tahun ini menambahkan, “Ducati adalah motor yang bisa cocok untuk gaya balap saya saat ini. Saya bisa beradaptasi lebih baik. Saya harus mengubah tahun ini di Kalex dan kemudian, berdasarkan dimana saya akan balapan tahun depan, saya akan mengubahnya lagi,” bilangnya.
BACA JUGA : Bos Tim Red Bull KTM Ajo Targetkan Jorge Martin Juara Dunia Moto2 (2020)
Namun sebelum memutuskan untuk bersaing di kelas elit MotoGP, Jorge Martin otomatis wajib mendapatkan hasil yang baik di Moto2 untuk musim 2020. “Saya harus menunjukkan bahwa saya bisa berjuang untuk menang, untuk podium dan mencoba memberikan yang terbaik. Saya tidak menyembunyikan keinginan untuk menghabiskan tahun depan di MotoGP, “pungkasnya. Edhot / Foto : motogp.com
VIDEO Soal REM CAKRAM MotoGP Yang Harganya Tembus 1 Milyar Lebih :