Kalender MXGP 2021, Indonesia Dapat Jatah 2 Seri

BeritaBalap.com- Infront Moto Racing (IMR) selaku penyelenggara kejuaraan dunia motocross FIM telah membagikan update kalender MXGP 2021. Mantapnya, Indonesia dapat jatah 2 seri untuk menayangkan kejuaraan dunia off road roda dua terbaik dunia.

Menurut kalender MXGP 2021, Indonesia dapat jatah 2 seri ntuk menayangkan gelaran MXGP pada 4 Juli 2021 di Jakarta dan Semarang pada 11 Juli 2021. Ohiya, perlu dipertegas jika kalender MXGP 2021 ini masih bersifat sementara, itu pernyataan tegas yang dikeluarkan oleh IMR.

Gelaran MXGP 2021 akan menayangkan 20 seri yang akan dimulai lebih lambat dari biasanya. Hal ini ditujukan untuk memberikan waktu bagi pandemi COvid-19 mereda dan bagi tim serta pembalap untuk melakukan pengujian dan persiapan yang diperlukan untuk musim balap yang lebih intens lagi.

koizumi

Nah, untuk seri pembuka MXGP 2021 rencananya akan dimulai pada 3 April 2021 mendatang di Oman. Biar makin jelas bisa langsung dipantau dibawah ini kalender sementara MXGP 2021 termasuk kejuaraan dunia motocross FIM Wanita alias WMX 2021 serta kejuaraan motocross Eropa. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like