Kenapa Honda Hanya Tawarin Kontrak Pembalap Pengganti Marquez Untuk 1 Tahun Saja ?

BeritaBalap.com-Dalam beberapa pemberitaan sebelumnya, Johann Zarco (Pramac Racing) mengakui bahwa tidak terjadi kesepakatan dirinya dengan HRC sehubungan upaya mengganti posisi Marc Marquez (Repsol Honda).

BACA (JUGA) : Bos Ducati Akui Marquez Akan Sulit Diatur Tapi Jadi Kebanggaan Tersendiri Ketika Dia Naik GP23

Zarco tidak ingin hanya dikontrak 1 tahun daja (2024) hingga kemudian masa depannya tidak jelas (2025). Ini yang membuat dirinya memilih untuk tetap di LCR Honda yang mengontraknya 2 tahun plus opsi perpanjangan. Sebelumnya memang Zarco lebih dahulu deal dengan manajemen tim LCR Honda.

koizumi

Konteks inipun ditambahkan oleh Simon Crafar yang saat ini menjadi pengamat MotoGP. Menurutnya, Miguel Oliveira (RNF Aprilia) juga sedang berproses dengan Honda. Menjadi bidikan utama saat ini. Tetapi belum terjadi kesepakatan karena memang Oliveira ditawarkan hanya untuk 1 tahun saja.

BACA (JUGA) : Profil Fermin Aldeguer Jawara Moto2 Thailand, Usia 18 Tahun Dan Masuk Tahun Ke-2

Diprediksi kuat, Honda sengaja memberikan penawaran 1 tahun (2024) karena banyak pembalap top yang kontraknya akan selesai 2024. Alhasil, jika mereka hanya kontrak 1 tahun, maka peluang untuk mereformasi dan mengganti skuad dengan racer terbaik pada musim 2025, itu lebih besar dan lebih terbuka.

“Dia (Miguel Oliveira, red) berada di posisi utama. Ketika kamu melihat semua orang memiliki kontrak, hanya sedikit yang akan mengambil kesepakatan dengan mesin yang paling tidak kompetitif di luar sana selama 1 tahun pula, “ujar Simon Crafar, mantan pembalap GP500 dan ini dilansir dari MotoGP.com.

BACA (JUGA) : Kenapa Furusato Sudah Bisa Podium Ke-2 Moto3 Thailand ? Mario Aji Ke-26 Saja

“Kamu melakukan semua pekerjaan itu selama 1 tahun dan kemudian pergi ? Ini bisa sangat tidak menarik bagi banyak orang. Seseorang seperti Miguel ingin menyelesaikan masalah dan kemudian ingin beberapa tahun untuk mengembangkannya dan menikmati kemajuan yang telah ia capai, “tambah Simon Crafar. BB1

Facebook Comments

You May Also Like