Kenapa Kontrak Morbidelli di Tim Yamaha Belum Juga Diumumkan ?

BeritaBalap.com-Kepindahan Franco Morbidelli ke tim Monster Energy Yamaha (dari tim Petronas Yamaha SRT) memang belum juga diumumkan secara resmi. Namun memang kerap diungkapkan secara lisan, baik oleh manajemen Petronas Yamaha SRT ataupun dari tim Monster Energy Yamaha.

Tapi sekali lagi, belum secara resmi. Diprediksi kuat, ada hal-hal yang masih berproses untuk disepakati sebelum pentas MotoGP 2022 bergulir. Ini yang infonya akan dibicarakan lebih lanjut dalam rangkaian MotoGP Austria, akhir pekan ini (13-15 Agustus).

BACA (JUGA) : Jadual Lengkap MotoGP Austria Minggu Ini (13-15 Agustus, Dalam WIB)

koizumi

Apa sebabnya ya hingga belum dirilis ? Apa masalahnya ?  Ternyata berhubungan dengan durasi kontrak, biaya kontraknya dan hal-hal lain yang harus dinegosiasikan Yamaha dengan orang-orang yang bertanggung jawab terhadap VR46 Riders Academy

“Kami sudah dengan jelas mengkonfirmasi niat ini kepadanya. Franky memberi tahu tim Petronas bahwa dia akan pergi dan tim menerima keputusan itu. Franky akan melakukan langkah tersebut. Tapi kami masih harus mendefinisikan detailnya dengan tepat, “terang Lin Jarvis, Direktur Balap Yamaha.

BACA (JUGA) : Vinales Sudah Tanda Tangan Kontrak Aprilia (2022) Berkat Pengaruh Aleix Espargaro..?

Oh ya, Morbidelli diberitakan juga akan tetap membawa kepala kru Ramon Forcada yang selama ini mendampingi. Ramon Forcada adalah mantan kepala kru Maverick Vinales sejak 2018, sebelumnya lagi bersama Jorge Lorenzo.

“Kami sudah beberapa kali bertemu dengan manajemen Franky. Dan soal kontraknya, itu akan terjadi, “timpal Lin Jarvis yang dilansir dari media SpeedWeek.com.  BB1

Facebook Comments

You May Also Like