Launching Tim Repsol Honda : Terkesan Biasa Saja, Marquez : Repsol Berjasa Besar Dalam Karir Saya !

BeritaBalap.com-Peluncuran livery tim Repsol Honda di Madrid, Spanyol (23 Januari) terkesan biasa saja. Tidak ada yang berbeda dalam konteks warna ataupun paduan warna. Secara kasat mata tidak ada yang berubah dalam desain motor Honda RC213V.

Kalau gak percaya, monggo dipelototin sendiri. Masih bermain di kelir oranye, merah, putih dan kuning. Sponsornya memang sama. Repsol, Honda dan Red Bull. So, berbeda dengan saat presentasi Ducati di Swiss beberapa hari lalu yang mengusung slogan Mission Winnow dari perusahaan rokok asal USA, Philip Morris.

Mission Winnow ini seperti yang dipakai tim Ferrari dalam kompetisi Formula One (F1) sejak 2018. Kombinasi warnapun jadi terlihat berbeda. Merah makin dominan dan tegas.

koizumi

Lebih lanjut, juara dunia MotoGP 2018, Marc Marquez dan rekan barunya Jorge Lorenzo pastinya hadir. Lorenzo tampak masih dalam kondisi tangan yang diperban karena kemarin menjalani operasi pergelangan tangan kirinya.

Seperti yang sudah dibahas portal BeritaBalap.com yang paling lengkap bicara Berita Balap, bahwa tahun 2019 ini adalah perayaan 25 tahun kerjasama sponsor utama Repsol dan Honda. Makanya dihelat di Madrid, kantornya Repsol. Anyway, Repsol memang banyak mensupport Marquez sejak masih belia. Dan dalam momen ini, Marquez mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya atas peran Repsol.

“Bagi saya, selalu merupakan hak istimewa untuk memiliki Repsol sebagai sponsor. Karena sebagai seorang anak laki-laki, saya menonton balapan Mick Doohan di televisi, ia adalah idola saya. Saya menyukai warna-warna Repsol-Honda, saya ingin meniru pahlawan pada masa itu. Bahkan, di kejuaraan 125 cc Spanyol, saya bisa mendapatkan dukungan dari Repsol. Di kejuaraan dunia, kerjasama ini berlanjut, kami bekerja bergandengan tangan dari kelas-kelas kecil, “terang Marquez.

“Sungguh luar biasa bahwa Honda telah didukung oleh Repsol selama 25 tahun. Saya masih bayi ketika kerja sama ini dimulai. Saya lahir tidak lama sebelumnya. Sementara itu, saya telah mampu memberikan kontribusi saya pada gelar-gelar kejuaraan dunia bersama. Sungguh dan merupakan kesenangan bagi saya untuk dapat melanjutkan kisah sukses. Jika saya diizinkan berdiri di atas panggung, begitu dekat hari ini dengan mantan juara Mick Doohan dan Alex Criville, maka saya harus menyebut ini sajian istimewa, “tambah Marquez.

Pada sisi lain, Marquez kembali menegaskan mengapa ia tidak ataupun belum berpikir untuk pindah pabrikan lain. Maksudnya berupaya mencari tantangan baru. Intinya, masih senang dan suka bersama di Honda. Belum tertarik yang lain. Itu diucapkannya secara diplomatis.

“Mengapa saya harus pindah ? Saya ingin bersama impian saya. Tim saya sekarang ini, dan saya tidak punya alasan untuk mengubahnya. Bagi saya itu seperti keluarga. Honda dan Repsol bekerja dengan sangat baik. Yang paling penting adalah kita mengejar tujuan yang sama, kami ingin memenangkan juara dunia. Kami menetapkan tujuan ini setiap tahun, “tukas Marquez. BB1

Facebook Comments

You May Also Like