BeritaBalap.com- Lebih dekat dengan Favio Varossi, sang penebar ancaman meski baru 1 bulan latihan balap. Ridir cilik yang baru menginjak umur 7 tahun ini berhasil menunjukan performa apiknya diajang LENKA Shaquille Cup Prix 2024 seri pembuka.
Bocah kelahiran Bandung, 10 Januari 2017 silam ini mampu bersaing dibarisan depan hingga mengakhiri balap diurutan ke-3 race 2 kelas Basic Standar Engine pada hajat balap yang berlangsung di PTC Pulogadung, Jakarta Timur (11/5) lalu.
“Alhamdulillah mas, perdana ikut event balap setelah 1 bulan menimba ilmu di Ocktane Racing School, Favio berhasil meraih podium ke-3 dirace 2. Sebetulnya dirace 1 juga sudah diposisi ke-3, cuma jatuh. Padahal sudah dilap-lap akhir, mungkin masih gugup,” buka Farly Juandri, akrab disapa Olih sang ayah tercinta.
Ehalah, Favio ini ternyata anak dari Olih, owner EFJE Racing yang sudah meminang Akbar Abud untuk bersaing mengikuti full seri Kejurnas Motoprix 2024 Region B (Jawa, Bali & Nusa Tenggara) dan event LFN HP969. Jadi, untuk urusan balap sudah tidak asing bagi Favio.
BACA JUGA : Akbar Abud Gabung Skuad EFJE Racing Hadapi Kejurnas Motoprix 2024 Dan Event LFN HP969
“Untuk dunia balap sendiri memang sudah tidak asing buat Favio. Karena sebelumnya sering saya ajak kesirkuit pas kita balap. Kebetulan juga Favio selalu semangat untuk ikut latihan balap ditempat Arie Ocktane. Baru 1 bulan latihan, seminggu 2 kali pertemuan, jadi baru 8 kali pertemuan,” beber Olih.
Olih yang juga didampingi sang istri tercinta lalu menambahkan. “Walaupun baru perdana balap event resmi dengan latihan baru 1 bulan, Alhamdulillah saya sangat bersyukur sekali dengan hasil race kemarin. Semoga kedepannya semakin berprestasi dan tetap rendah hati. Target saya tahun depan ingin mengikuti event FIM MiniGP Ohvale atau naik dikelas Bebek. Semoga terlaksana, Aamiin,” pungkasnya. Edhot