Lorenzo Sebut 2 Rider Berikut Sebagai Pesaing Marquez (2020), Bukan Dovizioso !

BeritaBalap.com-Dalam sebuah perbincangan di media Servus TV, Jorge Lorenzo menyebut 2 pembalap yang akan menjadi pesaing kuat Marc Marquez (Repsol Honda) dalam mempertahankan gelar juara dunia musim 2020 nanti.

Yang menairk, bukan nama Andrea Dovizioso ataupun Valentino Rossi. The Doctor disebut tetap dalam persaingan di barisan depan namun memang secara alami sudah kehilangan berbagai manuver yang dimiliki petarung-petarung muda.

BACA (JUGA) : Soal Tawaran Sebagai Test-Rider Yamaha, Ini Jawaban Jorge Lorenzo

koizumi

Lalu, siapa ya pelaga muda yang disebut Lorenzo yang akan bersaing keras dengan Marquez ? “Marc memenangkan juara dunia dalam 6 dari 7 tahun perjalanan balapa. Terkadang dia tidak benar-benar memiliki sepeda terbaik, “tukas Jorge Lorenzo yang juga juara dunia MotoGP 2010, 2012 dan 2015.

BACA (JUGA) : Terungkap, Ternyata Jorge Lorenzo Tidak Pensiun Dan Dipastikan Balap MotoGP Lagi, Benarkah ?

“Sekarang ini beberapa pembalap muda datang. Quartararo dan Vinales ada disana dan Valentino masih ada disana juga. Tapi mungkin Vale kehilangan sedikit kecepatan terakhir yang masih dimiliki pembalap muda pada usia 22 tahun. Tetapi itu juga tergantung pada apa yang akan dilakukan Honda untuk Marc, “tambah Jorge Lorenzo yang dilansir media asal Jerman, Speedweek.com.

Faktanya memang duo Yamaha, Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) dan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) makin menunjukkan skill dan konsistensi perfoma M1 yang semakin meningkat. Mereka ada di posisi ke-3 dan ke-5 dalam klasemen akhir MotoGP 2019. BB1

Klasemen Akhir MotoGP 2019 : 

 

Facebook Comments

You May Also Like