Mallimpo Racing Team Hantar Nurion CS Raih Podium Tertinggi Sport 2T S/D 150cc STD Open

BeritaBalap.com- Mallimpo Racing Team berhasil mengantarkan Nurion CS meraih podium tertinggi kelas Sport 2T S/D 150cc STD Open. Tepatnya pada ajang Kejurda Road Race Jabar 2022 seri ke-2 yang berlangsung disirkuit Brigif 15 Kujang II, CImahi (5-6/8) lalu.

BACA JUGA : Hasil Juara Lengkap Kejurda Road Race IMI Jabar 2022 Seri Ke-2

Tim balap yang digawangi oleh Wilyan Barkah Saparian selaku manajer ini kembali menunjukan taringnya. Itu setelah tim yang bermarkas digerai Gearwheels dan beralamat di Jl. Pesantren No. 139A, Cimahi ini sukses mendorong Nurion CS menapaki tahta tertinggi Sport 2T S/D 150cc STD Open.

koizumi
Mallimpo Racing Team berhasil mengantarkan Nurion CS meraih podium tertinggi kelas Sport 2T S/D 150cc STD Open

Selain menghadirkan 4 menu kelas wajib, hajat Pengprov IMI Jabar juga memperlombakan kelas-kelas supporting yang tak kalah seru untuk dilewatkan. Salah satunya kelas Sport 2T S/D 150cc STD Open yang diikuti oleh 15 starter kenamaan asal Jabar.

Seperti Adly M Taufik, Tedy Permana, Dani Keder, Jafar Munir, M Abidzia, Asep bedun, Kencana Darma dan rider top Jabar lainnya. Berangkat start dari posisi ke-2, Nurrion CS harus merelakan posisinya diambil oleh Kencana Darma dan Tedy Permana.

Mallimpo Racing Team juga berhasil menggondol podium ke-4 melalui Dane Keder dikelas Matic 130cc Standar (MP7) Mix Rider

Dibawah tekanan Dani Keder, Nurion CS justru tampil semakin agresif dan mampu membalikan keadaan dengan mencuri posisi pertama setelah mengasapi Tedy Permana dan Kencana Darma. Nurion CS berhasil memimpin dan mengendalikan jalannya balap dari pertengahan race hingga bendera finish dikibarkan.

Selain berhasil mengantarkan Nurion CS meraih tahta tertinggi kelas Sport 2T S/D 150cc STD Open, ternyata Mallimpo Racing Team juga berhasil menggondol podium ke-4 melalui Dane Keder dikelas Matic 130cc Standar (MP7) Mix Rider. Mantap…!!!

“Sejatinya kita ini tim pendatang baru yang masih banyak belajar dari tim-tim maupun pembalap senior diwilayah Jabar. Atas hasil yang kita dapatkan pada event balap kali ini mudah-mudahan menjadi penyemangat agar kita bisa tampil lebih baik untuk mendapatkan hasil yang terbaik,” pungkas Wilyan Barkah Saparian. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like