Marquez Beri Komentar Sedap Berikut Ini Setelah Tahu Jorge Martin Tidak Bisa Tarung di Seri Austin

BeritaBalap.com-Jorge Martin (Aprilia) diberitakan belum bisa bertarung di MotoGP Austin USA tanggal 28-30 Maret nanti. Jadi untuk sementara ini, juara dunia MotoGP 2024 tersebut absen di Buriran Thailand, juga Argentina pekan ini dan USA dalam 2 minggu kedepan.

Tentu saja, ini berhubungan dengan kondisi cedera patah tangan dan kaki yang dialaminya saat menjalani latihan. Butuh waktu relatif lama untuk proses pemulihannya. Sehubungan hal tersebut, Marc Marquez (Ducati Lenovo) ikut berkomentar.

Pada intinya, Marquez yang sedang on fire pasca merebut double winner di Buriram Thailand, menyarankan kepada Jorge Martin untuk tidak terburu-buru. Terlebih trek Austin yang memang menuntut secara fisik.

koizumi

BACA (JUGA) : Trek MotoGP Argentina Paling Sulit, Adu Pengereman Dari 320 Km/Jam ke 76 Km/Jam

“Tentu saja merupakan ide yang bagus untuk tidak datang ke Austin jika dia tidak dalam kondisi yang baik. Trek ini benar-benar unik dalam hal aspek fisik. Jorge, jaga tubuhmu, “ucap Marc Marquez. Dan sambil tersenyum Marquez melanjutkan : “Kami juga merindukanmu, tetapi tidak apa-apa kalau kamu tidak akan kembali dalam waktu dekat, “tambahnya.

Sebelumnya, Jorge Martin menyampaikan bahwa ia belum dapat bersaing di MotoGP Austin. Pembalap asal Spanyol usia 27 tahun tersebut masih dalam proses pemulihan cedera.

BACA (JUGA) : Trek MotoGP Argentina Paling Sulit, Adu Pengereman Dari 320 Km/Jam ke 76 Km/Jam

“Saya masih sibuk dengan rehabilitasi. Sayangnya segala sesuatunya berjalan lambat dan saya tidak dapat berkompetisi di GP USA. Mungkin aku bisa mengunjunginya, tapi untuk mengendarai motor tentu tidak akan berhasil, ”ucap Jorge Martin yang pernah juara dunia Moto3 musim 2018.

“Juga belum tentu ini akan berhasil di Qatar. Yang dapat saya katakan adalah saya sedang tidak enak badan saat ini dan saya benar-benar perlu menjadwalkan tes sebelum saya balapan lagi. Saya berkoordinasi dengan tim saya dalam hal ini. Tenang saja, saya juga rindu berada di lintasan bersama kalian, “tambah Jorge Martin. BB1

Facebook Comments

You May Also Like