Max Biaggi Jajal Top Speed Motor Listrik, Tembus 400 Km/Jam

BeritaBalap.com-Di usia 49 tahun, mantan pembalap MotoGP asal Italia, Max Biaggi mencoba tantangan menguji top speed atau kecepatan puncak dari motor listrik.

Dalam hal ini, Biaggi yang juga punya tim Moto3 (Sterilgarda Max Racing Team) mendapat fasilitas atau kerjasama dengan Voxan Motors untuk menciptakan berbagai rekor. Langkah ujicoba dilakukan di bandara Chateauroux di Perancis.

BACA (JUGA) : Max Biaggi Latihan Dengan Motor Listrik Voxan Ini, Target Pecahkan Rekor Top Speed

koizumi

Tanpa suara bising yang biasa, motor listrik, penyaluran tenaga yang sama sekali berbeda dengan mesin pembakaran dan tidak ada lawan langsung, tulah perbedaan yang paling jelas. Hal baru terbesar bagi saya adalah kecepatannya, ”terang Max Biaggi yang aktif di MotoGP sejak tahun 1998 hingga 2005.

“Saya belum pernah mendekati 400 km/jam sebelumnya dan percayalah, kecepatan ini mengubah perspektif ruang yang mengelilingi kita. Aerodinamika sangat penting, karena udara praktis merupakan dinding dan menarik gaya. Kamu berpegangan pada motor sambil mencoba untuk mencapai kecepatan yang tak terbayangkan, itu tantangan baru bagi saya”.

BACA (JUGA) : Mengapa 6 Pabrikan MotoGP Tidak Tertarik Balap Motor Listrik (MotoE) ?

“Mereka bekerja untuk mencapai tujuan ini, untuk melihat 4oo km/jam di dasbor. Dan ketika kamu akhirnya sampai disana, itu kepuasan yang sangat besar, tetapi kamu segera memikirkan apa langkah selanjutnya. Setiap orang harus memiliki adrenalin seperti itu sekali seumur hidup, “tambah Max Biaggi yang juga juara dunia GP250 sebanyak 4 kali, itu di tahun 1994 hingga 1997. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like