BeritaBalap.com-Sungguh miris sehubungan apa yang dialami Galang Hendra Pratama (GHP) yang sudah memimpin balapan cukup jauh. Mesinnya tiba-tiba mati dan itu terjadi pada lap akhir dan tikungan terakhir pula.
Finally, GHP yang mengusung tim Yamaha Akai Jaya MBKW2 harus mendorong motornya hingga garis finish. Hasil akhir finish ke-8. Infonya, problem yang terjadi berhubungan dengan kinerja rantai keteng yang lepas. Demikian berlangsung dalam race 1 Kejurnas Sport 150 MRS 2024 Mandalika, Sabtu (24 Agustus).
BACA (JUGA) : R15 by Bima Aditya The Strokes55 Jawara Junior Sport U-15 Race 1, Suzuki Finish ke-11
Sebelumnya GHP sudah memiliki gap waktu sekira 4,8 detik dari 3 racer yang ada di belakangnya (Arai Agaska, Aldiaz Aqsal dan M Robby Sakera). Mereka ini yang bertarung ketat dan pastinya ketiganya dengan kudabesi Yamaha R15.
Bagaimana dengan hasil akhir Race 1 Kejurnas Sport 150 cc ini ? Tentu saja, tidak lepas dari ketiga pembalap yang disebut tadi diatas.
Pada akhirnya, Arai Agaska finish terdepan diikuti Aldiaz Aqsal Ismaya dan M Robby Sakera yang finish ke-2 dan ke-3. Jadi dua pelaga asal Lombok NTB sukses finish 1-2 ya. Penonton puas. Hasil lengkapnya ada di bawah ini. BB1