MotoGP 2017 Malaysia : Tidak Konsisten Di Trek Basah, Vinales : Harus Evaluasi Untuk Musim 2018 !

Beritabalap.com-Rider Movistar Yamaha, Maverick Vinales kurang terpuaskan dengan finish ke-9 di MotoGP 2017 Sepang, Malaysia (29 Oktober). Pebalap Spanyol usia 22 tahun ini merasa tidak konsistennya M1 di trek basah. Ingat ya, ini bicara di lintasan yang diguyur hujan, bukan sirkuit yang kering.

“Di Malaysia, ada perasaan yang berbeda dibanding saat FP2 dimana saya memiliki pegangan ban yang baik, namun di balapan berbeda. Saya mulai dengan baik dan ingin segera menekan lawan, namun saya segera menyadari bahwa perasaan saya telah berubah. Saya menderita dalam balapan karena roda belakang sering terpeleset begitu kuat, saya sangat tegang. Kondisinya terbukti lebih buruk dibanding saat latihan bebas, “terang Vinales yang menyebut bukan soal pilihan ban karena saat FP2 ia dapat tercepat ke-4 dengan pilihan ban belakang keras.

“Sebetulnya saat lap pemanasan, saya sangat senang karena saya mendapatkan perasaan yang baik seperti saat pra musim. Saya dapat mengerem dengan sangat terlambat. Jika saya keing, saya bisa melakukan yang spesial. Namun hujan turun. Kami harus menganalisis apa yang terjadi di tahun 2017, “tambah Vinales yang saat ini ada di posisi ke-3 dalam klasemen sementara MotoGP 2017.

koizumi

Kondisi hujan memang tidak berlaku spesial bagi Valentino Rossi yang finish ke-7. Padahal dua petarung Yamaha tesebut start dari posisi yang relatif potensial, yaitu ke-4 dan ke-5. Pe-ernya memang saat hujan.  BB1

Facebook Comments

You May Also Like