MotoGP 2018 Austria : Hebatnya Ducati & Sudah 3 Tahun, Marquez : Sulit melibasnya !

BeritaBalap.com-Pertarungan antara Jorge Lorenzo (Ducati) dan Marc Marquez (Repsol Honda) begitu sedap dinikmati. Itu dalam seri ke-11 MotoGP 2018 Austria, Minggu (12 Agustus). Penonton terpuaskan dengan aksi keduanya. Mereka silih berganti memimpin jalannya balapan. Saling merebut posisi terdepan. Gaya balap Lorenzo kembali terlihat begitu agresif.

Marc Marquez yang memimpin klasemen sementara MotoGP 2018 mengakui sulitnya melibas Lorenzo. Pada akhirnya Lorenzo yang meraih podium juara dengan gap 0,130 detik atas Marquez. Mengacu hal ini, maka perfoma Ducati memang spesial di trek Red Bull Ring Austria karena sudah menang untuk ke-3 kalinya. Jadi sejak tahun 2016 (Andrea Iannone) dan 2017 (Andrea Dovizioso).

“Saya mengubah strategi saya dan mendorong keras sejak awal karena tujuan saya adalah balapan segera berakhir. Pertarungan melawan mereka sangat sulit. saya harus mencobanya selalu karena saya Marc, “tawa Marc Marquez yang saat ini berjarak 59 poin dengan Valentino Rossi (Movistar Yamaha) di urutan ke-2 klasemen sementara motoGP 2018.

koizumi

“Tapi pada setiap trek lurus pendek, dia bisa mendekati saya atau berada di samping saya. Sangat sulit untuk melawannya. Saya memimpin di babak terakhir, namun ia menyusul saya di lintasan lurus. Kemudian saya mencoba pada tikungan ke-3, tetapi saya kehilangan traksi roda dan hampir jatuh. Dia dapat mengalahkan saya dalam akselerasi, “tambah Marquez.

“Saya senang karena kami telah meningkatkan keunggulan di klasemen keseluruhan. Sulit untuk membuat pilihan ban yang tepat. Saya ragu dengan ban belakang antara kombinasi yang sedang dan yang keras. Saya kemudian memilih opsi aman. Strategi saya adalah menekan dan menarik hanya beberapa pembalap bersama saya. Saya ingin pembalap Ducati menggunakan ban mereka untuk mengikuti saya. Namun, Jorge telah mengatur bannya dengan sangat baik dan layak menang, “tambah Márquez. BB1

 

 

Facebook Comments

You May Also Like