MotoGP Austin (FP2) : Pertajam Waktu Marquez Hingga 1,5 detik, Vinales Tercepat

BeritaBalap.com-Maverick Vinales menjadi yang tercepat dalam sesi latihan bebas ke-2 (FP2) yang berlangsung kemarin sore (12 April) waktu Austin, USA atau tadi Subuh sekitar jam 2-3 WIB (13 April). Yap, rider tim Monster Energy tersebut mengukir waktu 2 menit 03,857 detik dan ini mempertajam hingga 1,5 detik dari best-time FP1 milik Marquez.

Saat FP1, Marquez menorehkan waktu 2 menit 05,311 detik. Dalam FP2, Marquez ada di urutan ke-2 dengan torehan 2 menir 03,901 detik, sedangkan ke-3nya milik Valentino Rossi dengan gap 0,146 detik dari Vinales. Faktanya memang Yamaha M1 memberikan perlawanan serius.

BACA (JUGA) : MotoGP Austin (FP1) : Marquez Tercepat, Beda Tipis 0,078 Detik Dari Vinales

koizumi

Sekilas informasi saja, tahun lalu Marquez menorehkan waktu tercepat 2 menit 03,658 detik. Itu dalam kualifikasi, tetapi saat di race Minggunya mencetak best-time 2 menit 04,605 detik. Terbukti nyata bahwa torehan waktu semakin kompetitif di tahun ini.

BACA (JUGA) : Moto2 Austin (FP2) : Schrotter Pecahkan Rekor 2018, Dimas Ekky Posisi Terakhir (29), Tertinggal 5,6 Detik !

Catatan penting dari FP2, bahwa Andrea Dovizioso yang selama ini menjadi rival Marquez masih belum menemukan set-up terbaik. Petarung Ducati GPp19 tersebut harus puas di urutan ke-11 dan tertinggal 0,857 detik. Hasil ini dibawah duet tim satelit Ducati, Pramac Racing yaitu Jack Miller (ke-4) dan Francesco Bagnaia (10). BB1

Hasil FP2 :

Facebook Comments

You May Also Like