Motoprix 2018 Jogja : R Fadhil Jawaranya MP1 (150), Thomas Bintangnya !

BeritaBalap.com-Gayanya tenang,tidak agresif namun stabil dan konsisten di racing line. Tidak mau terbawa emosi. Itulah gaya R Fadhil (Yamaha Armada Pagora BKMS AMA NHK) yang sukses meraih podium juara kelas paling bergengsi seeded MP1 (150 cc). Demikian berlangsung dalam Kejurnas Motoprix 2018 region II (Jawa) di Sirkuit Lanud Gading, Wonosari, Yogyakarta.

“Saya memilih untuk sabar ketika sempat dipotong Willy Hammer. Saya terus mencuri angin Willy dan saat momen yang tepat saya mengambil alih lagi. Terus, saya konstan dalam menjaga perfoma dan ketahanan motor karena cuaca panas dan menjaloani 22 lap. Jangan sampai memberikan celah kepada lawan, “tutur R fadhil yang juga meraih podium juara MP1 saat seri ke-5 Kejurnas Motoprix 2018 di trek Bukit Peusar Tasikmalaya.

Podium juara MP1 yang dimenangkan R Fadhil (tengah) dengan dukungan MX King by Racetech

Jadi R Fadhil borongin ya dalam dua putaran berturut-turut. Sesuai tradisi, maka sahabat kental yang juga seperti saudara sendiri R Fadhil, yaitu Thomas berekspresi spesial atas kemenangan R Fadhil. Thomas melompat kegirangan dan memeluk R Fadhil dan ini menjadi perhatian penonton.

koizumi

Thomas yang menjadi bintangnya Motoprix 2018 Jogja. Mendapat aplaus dari penonton dan kru tim. Thomas yang sejak awal lap terus memberikan semangat, pada akhirnya happy-ending. R Fadhil kembali meraih yang terbaik di Motoprix 2018 Jogja. Oh ya, saat Motoprix 2018 Tasik, Thomas sempat meneteskan air mata sebagai wujud keharuannya.

Thomas melompat kegirangan saat R Fadhil meraih juara MP1

Oh ya (lagi), bagi yang belum paham, foto Thomas menjadi gambar utama/atas berita ini ya. Terlihat bagaimana berbahagianya Thomas. Mantapnya, selain MP1, R Fadhil yang pastinya mengaplikasi ban IRC Fasti 2, juga meraih podium ke-3 kelas MP2 (125 cc). Oke, selamat ya untuk keduanya. BB1 

Facebook Comments

You May Also Like