BeritaBalap.com- Putaran 3 ajang kejuaraan dunia motocross alias MXGP 2021 berlangsung di Maggiora, Italia akhir pekan lalu (4/7). Pauls Jonass (GASGAS) butuh tambahan kecepatan untuk meningkatkan performanya yang masih dirasa biasa saja.
BACA JUGA : Hasil Dan Standing Poin MXGP 2021 Maggiora
Sejauh ini kroser andalan Standing Construct GASGAS ini memang mampu menembus barisan 10 bahkan 5 besar. Seperti di moto awal MXGP 2021 Maggiora, Pauls Jonass mengawali start dengan kurang mulus dan tercecer dibarisan tengah.
“Tak lama setelah itu saya berada di posisi kedelapan dan mampu naik ke posisi keenam. Di lap terakhir saya kehilangan satu posisi dari Herlings. Pada akhirnya, saya finis ketujuh, hanya 14 detik di belakang pemenang. Jadi saya masih harus menemukan sedikit tambahan kecepatan,” keluh kroser asal Latvia ini.
Kondisi balapan pada moto 2 dikelas utama alias kelas MXGP benar-benar berbeda karena guyuran hujan dan lintasan menjadi berlumpur. “Rutenya benar-benar berbeda karena berlumpur. Itu adalah bertahan hidup, Anda tidak bisa jatuh atau membuat kesalahan yang lebih besar,” kata Pauls Jonass
Meski demikian, kroser berusia 24 tahun ini berhasil menekan beberapa lawan hingga mendapatkan finish diurutan ke-4. Pauls Jonass dan yang lainnya harus berjibaku mengatasi lumpur, bahkan dirinya terpaksa melepaskan googlenya karena berkabut.
“Di lap kedua atau ketiga, kacamata saya berkabut dan saya harus membuangnya, yang sangat disayangkan. Itu membuat menyalip cukup sulit. Tapi saya bisa berada di urutan ke-6 untuk waktu yang lama, memutuskan untuk memberikan tekanan lebih pada akhirnya dan mampu finis keempat,” pungkas Pauls Jonass. Edhot