Pertamina Motorsport Dragbike 2017 – Cimahi (22-23 Juli) : Popo Wahana Baru Terima Tantangan Matic 200 cc, Total Ikut 16 Starter !

Beritabalap.com – Akhir pekan ini (22-23 Juli) siap berlangsung gelaran balap karapan bergengsi dalam tajuk Pertamina Motorsport Dragbike 2017 yang dihelat di Sirkuit Brigif 15 Kujang II Cimahi, Jabar. Ini salah satu hajatan balap trek lurus yang dinanti-nanti. Banyak tim-tim ataupun joki papan atas nasional yang ambil bagian. Mungkin sekalian jalan-jalan dan shopping juga. Kan ini Paris van Java…

Tentu saja, pasukan tuan-rumah Bandung dan sekitarnya tidak mau kalah. Mereka siap memberikan perlawanan pada tim-tim pendatang. “Saya turunkan 3 Matik 200 cc, juga motor-motor lainnya. Total ada 16 starter yang ikutan dengan motor saya. Mereka juga tarung di kelas bracket, “ujar Popo Wahana Baru Motor yang mengaku bahwa ia mengawal 3 tim berbeda. Wow.. laris-manis.

Popo Wahana Baru Motor yang turunkan 16 starter

Salah satunya, pasukan RCB1 She Dragbike yang mengandalkan dua joki seksi dan cantik, Daffa Della dan Ineuh Wulan. Mantapnya, pacuan-pacuan Popo yang ternyata berasal dari Palembang ini diperkuat pula oleh joki-joki senior. Diantaranya Hendra Kecil, Fandi Pendhol, Yogie Keycot dan jagoan tuan-rumah, Asep Robot. Bukan rahasia umum, jika Popo Wahana Baru begitu identik dengan prestasi Matik 200 cc. Sudah tidak terhitung prestasinya.

koizumi

“Soal lawan, saya pikir berat semua. Tinggal bagaimana eksekusi yang dilakukan pebalap dan faktor keberuntungan juga, “tambah Popo yang punya best-time 7,350 detik untuk Matik 200 cc dan pastinya untuk lintasan 201 meter. Ikutin terus beritanya ya karena portal beritabalap.com yang paling lengkap bicara berita balap menurunkan tim juga di Cimahi. Maksudnya tim liputan agar terus berjaya. Hehehehe….BB1 

Facebook Comments

You May Also Like