Quartararo Menjawab Kenapa Yamaha Belum Juga Tarung Dengan Motor Eropa

BeritaBalap.com-Motor-motor Jepang memang belum juga kompetitif. Maksudnya buat Yamaha ataupun Honda. Yamaha memang lebih baik jika melihat klasemen konstruktor, Honda paling bawah. Data klasemennya bisa dicek dibawah tulisan ini.

Sehubungan hal tersebut, menarik untuk mengetahui penjelasan Fabio Quartararo yang sudah resmi memutuskan tetap bergabung dengan Yamaha untuk 2 tahun kedepan (2025-2026).

Terlebih dalam konteks ketika principal Yamaha merekrut Mario Bartolini selaku direktur teknik yang baru. Bartolini merupakan mantan mekanik senior Ducati yang paling dekat dengan Gigi Dall’Igna, identik disebut dengan tangan kanannya Dall’Igna.

koizumi

BACA (JUGA) : Gigi Dall’Igna Akui Pusing Menentukan Rider Pendamping Pecco, Semuanya Disebut Oke

Bartolini (kanan-berkacamata) saat bersama Gigi Dall’Igna (kiri)

Jawabannya Quartararo bahwa ia percaya dengan proyek Yamaha dengan investasi besar ini. Namun memang sedang menjalani sebuah proses. Secara logika, tidak gampang membuat sebuah motor kompetitif yang langsung dapat bersaing dengan 3 motor Eropa (Ducati, KTM dan Aprilia). Juara dunia MotoGP 2021 tersebut menyebut bahwa baru akan terlihat musim depan.

BACA (JUGA) : Apa Komentar Pedro Acosta Jika Kemudian Marquez Gabung KTM Tahun Depan ?

“Cara kami bekerja tidak terlalu fokus pada hasil, tapi berdasarkan perkembangan motor, untuk memiliki motor yang lebih baik untuk paruh kedua musim, dan khususnya untuk tahun depan.”

“Sejujurnya, tahun ini akan menjadi tahun yang sulit. Saya tidak berharap untuk bertarung demi banyak kemenangan atau banyak podium ketika berusia tiga, empat tahun dengan basis yang sama dan kemudian mengganti motor secara total, “terang Quartararo yang dilansir dari Crashnet.

BACA (JUGA) : Marquez Sebut Tidak Peduli Warna Motornya 2025, Terpenting Kompetitif Raih Juara Dunia

“Kami masih harus belajar dan saya masih harus belajar dengan motor. Banyak hal yang berubah dan kami harus menyesuaikan diri dan beradaptasi dengan mentalitas baru, motor baru, setting baru. Tetapi saya tahu bahwa pekerjaan yang mereka lakukan saat ini adalah untuk menjadi lebih cepat di tahun-tahun mendatang. ”

“Mereka juga percaya pada saya untuk membuat proyek ini berkembang dan kembali meraih kemenangan. Kami melakukannya beberapa tahun yang lalu, jadi saya pikir kami bisa melakukannya lagi, ”tambah Quartararo yang mendapat kontrak tertinggi untuk saat ini 12 juta euro atau sekira 208 milyar/tahun. BB1

Klasemen Pabrikan :

Facebook Comments

You May Also Like