Raja Maung Raiza 234 Bam’s Racing Y92D Tunjukan Dominasi Dan Ancaman Di Grasstrack 2021 Sukabumi

BeritaBalap.com- Tim Raja Maung Raiza 234 Bam’s Racing Y92D tunjukan dominasi dan ancaman di grasstrack 2021 Sukabumi yang berlangsung akhir pekan lalu (2/3-10). Terbukti dari 2 pembalap andalannya yang berhasil meraih 6 podium tertinggi dan 2 kali menjadi runner up.

“Tidak ada rahisa khusus, terpenting adalah kesolidan seluruh creww tim dan pembalap. Alhamdulilah berkat sinergi positif antara creww, mekanik dan semangat dari sponsor pembalap kita mendapat hasil yang memuaskan,” buka Agah Saputra selaku Manajer tim.

Dimulai dari Dhea Aditya yang menjadi tercepat dikelas Bebek Standar Pemula B Sukabumi, FFA Pemula B Sukabumi, Bebek Standar Pemula Jabar, FFA Pemula Jabar dan FFA Bocimi (Bogor, Cianjur dan Sukabumi). Bahkan dikelas Bebek Standar Open, Dhea Aditya menebar ancaman dengan menggondol podium ke-2.

koizumi
Tim Raja Maung Raiza 234 Bam’s Racing Y92D Borong Podium Juara Hingga Raih Juara Umum Pemula

Ohiya, Berkat sukses menggandakan kemenangan dikelas Pemula Jabar, grasstracker bernomor start 93 ini juga sukses menyandang predikat Juara Umum Pemula dan berhak mendapat uang pembinaan sebesar Rp 1 juta. Lumayan nih, dapat uang jajan tambahan…!!!

Selanjutnya ada Widya AD, lady grasstracker ini juga berhasil menjadi yang tercepat dikelas FFA Wanita dan menjadi runner up dikelas Matic Wanita. Itu berhasil mereka dapat pada hajat balap cakar tanah bertajuk Griksi Satrad 216 Grasstrack 2021 yang berlangsung di sirkuit Yudha Dirgantara, Cibalimbing, Surade, Sukabumi, Jawa Barat.

“Terimakasih kepada Raja Maung (Bung Yuska), Raisa234(Eza Ezot) dan BAM’S Racing (Mang Alli) yangg meracik kuda besi, Y92D dan seluruh creww tim yang sudah berjuang bersama. Semoga kedepan mendapat hasil yang lebih baik,” pungkas Agah Saputra. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like