Renoufaldo Setyawan : Persiapan 80 Persen Jelang Motorprix Surabaya

BeritaBalap.com – Sebagai warga Jawa Timur nama Renoufaldo Setyawan wajib turun andil pada balap Motorprix Regional B Jawa seri perdana minggu ini (5-6/3). Lokasi sirkuit Gelora Bung Tomo Surabaya mulai tidak asing bagi pembalap muda Jatim ini.

Sesuai janji sang ayah yaitu Doni Setyawan yang juga seorang mekanik Jatim, Reno bakal dikawal hingga raih podium di event balap yang bakal diikutinya. Menurut Doni, dirinya sudah mulai paham tentang maping dan setinga injeksi untuk balap motor.

“Persiapan untuk MP minggu ini sudah sekitar 80 persen, memang masih ada sedikit lagi PR yang harus saya kerjakan. Time nya juga masih belum sesuai harapan, tapi saya bakal terus berusaha supaya anak saya bisa podium,” ungkapnya.

koizumi

Tidak hanya itu saja, Reno sendiri tampak terlihat aktif komunikasi dengan Jeany Harmono yang notabene pembalap wanita Jawa timur.

“Saat latihan hari kamis Reno aktif komunikasi dengan Jeany, bisa jadi mereka sedang mempelajari racingline di sirkuit Gelora Bung Tomo Surabaya. Semoga saja ada hasil baik untuk balap perdana di tahun ini,” harap Doni yang meracik sendiri motor untuk sang anak.

BACA (JUGA) : Renoufaldo Setyawan : Bibit Pembalap Jatim Tolak Ikuti Jejak Sang Ayah

Renoufaldo Setyawan Ada Sedikit Trauma Tapi Bakal Balap Maksimal Minggu Ini

Oh ya, Reno sendiri bakal turun di kelas rookie dengan menggunakan Yamaha Jupiter MX. Tahun lalu dirinya juga sempat balap di Karang Pilang Surabaya, sayangnya masih belum bisa raih podium lantaran motor mengalami trouble saat race.

“Sejujurnya kondisi badan Reno masih belum fit setelah crash yang membuat tangan patah tulang, menurutnya juga ada sedikit trauma setelah jatuh terlebih off latihan selama hampir 3 bulan. Semoga saja dirinya bisa cepat beradaptasi minggu ini dan bisa podium,” terang Doni yang suka makan bakso buatan sang istri.

Masih menurut Doni, dirinya masih bisa yakin jika sang anak bisa raih podium. Melihat sirkuit permanen dan tidak ada tikungan patah seperti sirkuit non permanen, menurutnya masih ada kesempatan untuk bisa podium di GBT.

“Kalau di sirkuit non permanen mungkin Reno masih agak kaku, tapi saya rasa di sirkuit permanen dirinya bisa lebih baik,” tutupnya.

Semoga podium deh, semangat ya. CHR

Facebook Comments

You May Also Like