Sejarah Pertama, Tim Satelit Yamaha (WSBK 2019) Pakai “Senjata” Sama Tim Pabrikan

BeritaBalap.com-Untuk pertama kalinya, Yamaha melengkapi dua timnya dengan peralatan atau “senjata” yang sama dalam kompetisi balap superbike musim ini (WSBK 2019). Maksudnya, tim satelit, yaitu pasukan GRT Yamaha diback-up penuh sehubungan perfoma pacuan dan riset Yamaha YZF-R1.

Alhasil, duo ridernya, Marco Melandri dan Sandro Cortese memperkuat formasi Yamaha Pata (Michael van der Mark dan Alex Lowes). Melandri menjadi kekuatan tersendiri karena pengalamannya, juga pernah merebut runner-up WSBK 2011 bersama Yamaha.

Patut dicatat pula, bahwa GRT Yamaha yang dimilik Mirko Giansanti dan manjer timnya Filippo Conti menjadi konsep bahwa Yamaha siap serius di level superbike. Bahwa jika ada talenta terbaik di level supersport, maka dapat melangkah terlebih dahulu di GRT Yamaha sebelum masuk ke tim utama (Yamaha Pata).

koizumi

Seperti terpilihnya Sandro Cortese. Sebetulnya Cortese akan diduetkan dengan Lucas Mahias, jawara Supersport 2017 namun kemudian Lucas memilih bergabung di Puccetti Kawasaki dan tetap di level Supersport saja.

Marco Melandri, pebalap senior yang bergabung di tim satelit, GRT Yamaha

“Rencana awal kami adalah menggunakan dua pemula, Mahias dan Cortese. Keduanya adalah juara dunia supersport, mereka harus memiliki kesempatan untuk naik level. Itu akan membantu kejuaraan dan mengirimkan sinyal yang tepat kepada pembalap muda. Saya tahu, dua pembalap yang disebutkan tidak muda, tetapi mereka layak untuk mengendarai superbike dan mereka pendatang baru. Ketika Mahias memutuskan sebaliknya, kami harus memikirkan kembali. Ada beberapa pembalap di keluarga Yamaha yang bisa kami pilih. Tapi kami juga mempertimbangkan untuk mengontrak rider berpengalaman,”terang Direktur Balap Yamaha Andrea Dosoli.

“Pembalap seperti Melandri dapat membantu tim untuk mencapai tujuan mereka dan menguasai tantangan. Dengan begitu, keputusan yang tepat dapat dibuat pada waktu yang tepat. Dia juga dapat membantu Cortese beradaptasi dengan kelas baru. Dan Marco menghasilkan minat di antara mitra dan sponsor, ini sulit dengan pembalap muda atau pemula. Dia adalah orang kunci di GRT. Berkat dia, Pata sebagai salah satu sponsor utama, “tambah Andrea Dosoli yang telah berteman lama dengan Melandri saat di kejuaraan MotoGP 2009 di Hayate dan dua tahun kemudian pada balap superbike di tim pabrikan Yamaha. BB1

Facebook Comments

You May Also Like