Selain Gondol 5 Podium, YM Racing Suguhkan Drama Menegangkan Dipenghujung Gelaran UDRM ICR 2023 Subang

BeritaBalap.com- Selain menggondol 5 podium, YM Racing menyuguhkan drama menegangkan dipengujung gelaran UDRM Indonesia Cup Race (ICR) 2023 Subang. Gelaran tersebut berlangsung dilintasan Gery Mang, Subang, Jabar (20-21/5) lalu.

BACA JUGA : Hasil Juara Lengkap UDRM Indonesia Cup Race 2023 Subang

“Dua pembalap inti kami yang kita turunkan berhasil meraih total 5 podium. Mulai dari De Atun yang berhasil meraih double runner up dikelas Matic 115cc dan 130cc Wanita. Kemudian Rio Adi juga meraih doubel runner up dikelas Matic 150cc dan FFA serta tahta tertinggi kelas Matic 130cc TU Open,” buka Yodi Ristandi selaku owner YM Racing.

koizumi

Nah, yang menarik adalah Rey Misterio nama kuda pacu Rio Adi saat bersaing sengit dikelas Matic FFA. Drama menegangkan tersaji pada kelas tersebut yang disuguhkan dipengujung gelaran balap yang dikemas apik oleh UDRM yang digawangi oleh Uciel Deo.

Yodi Rustandi, owner YM Racing bareng Rio Adi, De Atun dan Mi’an sang mekanik

Saat memimpin jalannya balap, Rey Misterio mendapat peringatan dari pengawas lomba lantaran knalpotnya hampir terlepas. Mau tidak mau, seluruh creww hingga mekanik turut memberikan aba-aba agar Rio Adi segera menepi didekat finish untuk memperbaikinya agar tidak membahayakan pembalap lain.

“Begitu Rio menepi, creww dan mekanik langsung bertindak cepat untuk mengatasi kondisi tersebut. Konsekuensinya, Rio Adi yang tadinya memimpin jalannya balap, saat kembali memasuki lintasan posisinya melorot diurutan ke-5. Tentu saja kondisi tersebut sangat menegangkan,” beber Yodi yang juga turut memberikan support pada gelaran UDRM ICR 2023 Subang.

Rey Misterio, kuda pacu Rio Adi dikleas Matic FFA suguhkan drama menegangkan

Pemeilik tim bernama lengkap YM Racing Valvoline VND NSR BBS ini lalu menambahkan, “Kondisi itu menyisakan 4 lap. Namun pada akhirnya Rey Misterio berhasil mengejar ketertinggalannya dan menyelesaikan balap diurutan ke-2 dan berhasil mencetak best time 56.974,” bangganya.

Riuh rendah dan pekikan penonton tak terbendung saat menyaksikan langsung drama menegangkan tersebut. “Akhirnya kepanikan dan ketegangan berakhir dengan sesuatu kebanggaan yang susah untuk diungkapkan dengan kata-kata. Secara keseluruhan sangat puas dengan hasil akhirnya,” pungkas Yodi didampingi Rio Adi, Deatun dan Mi’an sang mekanik. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like