Sempat Diisukan Oknum Akan Stop Balap Pertengahan 2023, Bos Honda 260 Narendra Kasih Bukti Paling Eksis

BeritaBalap.com-Langkah paling jitu dan keren dalam menanggapi isu yang berkembang adalah pembuktian nyata di lapangan. Jadi tidak perlu banyak bicara tetapi ada kenyataan yang membantah keras rumor alias kabar miring yang sempat beredar tersebut.

BACA (JUGA) : Setelah Juara Nasional Beginner MotoPrix Jawa, Aksa GDT Racing Pastikan Naik Rookie 2024 Walau Masih Usia 11 Tahun

Ini sehubungan eksistensi tim Honda 260 Narendra yang notabene identik dengan prestasi Beginner dan Rookie ataupun Novice. Memang isu tersebut sempat mampir ke telinga penulis namun memang tidak ditanggapi lebih jauh karena tidak jelas siapa aktor yang pertama menghembuskan kabar tidak sedap tersebut.

koizumi

Pada intinya, semua terjawab dengan pembuktian banyaknya event-event balap yang diikuti tim Honda 260 Narendra. Bisa jadi paling banyak diantara tim Honda lainnya karena selain balap Kejurnas OnePrix 2023, juga balap Kejurnas MotoPrix 2023 region Jawa dan lain-lain.

BACA (JUGA) : Arai Agaska Sulit Tertandingi ! Jawara Race 1 Rookie MotoPrix Tasikmalaya

“Ya itu oknum yang menghembuskan isunya. Saya tahu orangnya. Tapi sudahlah, saya diam saja. Kita jawab saja dengan pembuktian nyata di lapangan. Kan simpel dan lebih bijaksana, Om, “tegas Fandi Danisyah. Sebetulnya ada nama oknum yang disebut tetapi tidak elok disebut karena bagian dari privacy dan memang dugaan nama ini diminta untuk tidak diberitakan. Jadi ini konteksnya dugaan nama ya.

“Jadi OnePrix sudah selesai, ini MotoPrix juga selesai. Minggu depan, kita balapan lagi HDC di Tasik ini. Bahkan 2 minggu depannya lagi kita balap event balap Pertamina RSV di Sentul (9-10 Desember). Jelas semuanya jadinya ya, Om mana yang benar dan mana yang ngawur, “tambah Fandi Danisyah yang hadir langsung di final Kejurnas MotoPrix 2023 Tasikmlaya. BB1

Facebook Comments

You May Also Like