Seri 1 FIM CEV Moto3 Portugal Yang Diikuti Mario SA Ditunda !

BeritaBalap.com-Balap putaran perdana FIM CEV Moto3 ataupun Moto2 yang sedianya akan dipentaskan di Portimao, Portugal pada tanggal 23-26 April diputuskan untuk ditunda. Jadi ditunda ya, buk.an dibatalkan.

Ini semua dikarenakan penyebaran Virus Corona yang makin berbahaya di Benua Eropa. Badan Kesehatan Dunia (WHO) sudah menetapkan Eropa sebagai episentrum baru Virus Corona setelah China.

Total sudah lebih dari 8000 orang Eropa yang meninggal dunia karena Virus Covid-19 tersebut. Italia dan Spanyol menjadi dua negara dengan korban terbanyak.

koizumi

Patut dipahami saja, bahwasatu-satunya pembalap nasional yang berkompetisi di FIM CEV Moto3 ialah Mario SA. Untuk FIM CEV Moto2 tidak ada racer Indonesia, terakhir musim 2019 lalu dengan duet Astra Honda Racing Team (AHRT) yaitu Gerry Salim dan Andi Farid.  BB1 (Ket FOTO : Instagram AHRT)

Jadual FIM CEV Repsol 2020 :
26 April – Portimão (Portugal) – Ditunda !
24 Mei – Valencia Ricardo Tormo (Spanyol)
14 Juni – Circuit de Barcelona (Spanyol)
05 Juli – Circuito de Estoril (Portugal)
19 Juli – MotorLand Aragón (Spanyol)
12 September – Misano (Italia) – Khusus Moto3
11 Oktober – Circuito de Jerez (Spanyol)
8 November – Valencia Ricardo Tormo (Spanyol)

Starter FIM CEV Moto2 :

Starter FIM CEV Moto3 :

 

Facebook Comments

You May Also Like