BeritaBalap.com-Selalu menarik untuk mencermati data siapa pemegang rekor top speed atau kecepatan puncak dalam sebuah seri MotoGP 2019. Terlebih untuk trek yang punya trek lurus relatif panjang. Seperti aktual di putaran Catalunya, Spanyol, Minggu (14-16 Juni).
Lintasan lurus utama (main straight) Catalunya sendiri panjangnya sekitar 1,041 km. Mengacu data, maka Ducati GP19 yang dibesut Andrea Dovizioso memiliki rekor top speed Catalunya, yaitu 348,1 km/jam. Itu diukir saat sesi latihan bebas ke-3 (FP3).
Posisi ke-2nya milik Cal Cruthclow (LRC Honda) dengan torehan 346,9 km/jam, sedangkan ke-3nya milik Jack Miller (Pramac Ducati) yaitu 346,4 km/jam. Jadi Ducati tetap lebih dominan.
Sampai disini, jangan salah persepsi ya ! Bahwa pencapaian top speed bukan hal utama dalam mencapai best-time. Maka dari itu, pemegang pole position alias grid terdepan adalah Yamaha M1 milik Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT). Boleh jadi perfoma M1 unggul saat momen masuk dan keluar tikungan.
Sekilas informasi saja bagi yang belum paham, saat ini era MotoGP dengan silinder 1000 cc (sejak 2012) tetapi dengan ECU yang seragam (Magneti Marelli). Sebelumnya sejak 2007 ialah 800 cc, sebelumnya lagi 990 cc (2002-2006).
Lebih lanjut, jika dibandingkan data saat seri Mugello, Italia, maka terbukti lebih tinggi pencapaian top speed di Mugello. Dovizioso di Mugello menyentuh 356,7 km/jam dalam babak latihan bebas ke-3 (FP3). Silahkan cek data lengkapnya di bawah tulisan ini ya. BB1
Kecepatan Tertinggi (Top Speed) di Seri Catalunya, Spanyol :
1. Andrea Dovizioso, Ducati, 348.1, km / hour (FP3)
2. Cal Crutchlow, Honda, 346.9 km / h (FP1)
3. Jack Miller, Ducati, 346.4 km / h (FP3)
4 Marc Márquez, Honda, 346.3 km / h (FP3)
5. Alex Rins, Suzuki, 345.7 km / h (race)
6. Karel Abraham, Ducati, 345.0 km / h (Q1)
7. Danilo Petrucci, Ducati, 344.7 km / h (warm-up)
8. Tito Rabat, Ducati, 344.6 km / h (warm-up)
9. Pecco Bagnaia, Ducati, 343.8 km / h (Q1)
10 Andrea Iannone, Aprilia, 343.6 km / h (FP1)
11. Jorge Lorenzo, Honda, 343.2 km / h (Q2)
12. Joan Mir, Suzuki, 342.7 km / h (Q1)
13. Pol Espargaró, KTM, 341.9 km / h (FP1)
14. Takaaki Nakagami, Honda, 341.8 km / h (FP1)
15. Valentino Rossi, Yamaha, 340.0 km / h (FP1)
16. Aleix Espargaró, Aprilia, 340.8 km / h (FP1)
17. Bradley Smith, Aprilia, 340.6 km / h (FP1)
18. Sylvain Guintoli, Suzuki, 340.1 km / h (FP3
19. Johann Zarco, KTM, 339.8 km / h (FP1)
20. Fabio Quartararo (Yamaha), 338.6 km / h (Q2)
21. Miguel Oliveira, KTM, 338.2 km / h (Q1)
22. Hafizh Syahrin , KTM, 337.6 km / h (FP3)
23. Maverick Viñales, Yamaha, 337.3 km / h (FP1)
24. Franco Morbidelli, Yamaha, 336.9 km / h (FP3)
Kecepatan Tertinggi (Top Speed) di Mugello, Italia
1. Andrea Dovizioso, Ducati, 356.7 km / hour (FP3)
2. Danilo Petrucci, Ducati, 355.0 km / h (FP3)
3. Cal Crutchlow, Honda, 354.7 km / h (warm-up)
4. Michele Pirro, Ducati, 353.8 km / h (race)
5. Jorge Lorenzo, Honda, 353.3 km / h (race)
6. Joan Mir, Suzuki, 353.4 km / h (race)
7. Jack Miller, Ducati, 352.2 km / h (race)
8. Tito Rabat, Ducati, 352.1 km / h (warm-up)
9. Aleix Espargaró, Aprilia, 351.6 km / h (FP3)
10. Marc Márquez, Honda, 351.5 km / h (FP3)
11. Alex Rins, Suzuki, 350.0 km / h (FP1)
12. Karel Abraham, Ducati, 349.6 km / h (race)
13. Andrea Iannone , Aprilia, 348.7 km / h (race)
14. Pol Espargaró, KTM, 348.4 km / h, (race)
15. Johann Zarco, KTM, 348.3 km / h (FP3)
16. Valentino Rossi, Yamaha, 348.0 km / h (race)
17. Maverick Viñales, Yamaha, 347.0 km / h (FP3)
18. Pecco Bagnaia, Ducati, 347.0 km / h (FP3)
19 Takaaki Nakagami, Honda, 346.2 km / h (race)
20. Fabio Quartararo (Yamaha), 345.2 km / h (FP3)
21. Franco Morbidelli, Yamaha, 345.1 km / h (race)
22. Hafizh Syahrin, KTM, 344.1 km / h (race)
23. Miguel Oliveira, KTM, 343.8 km / h (race)