BeritaBalap.com- Tidak hanya dikelas Novice, Dafa Fey juga meraih kemenangan fantastis dikelas Expert ajang Kejurda Road Race IMI Jabar 2022 yang berlangsung disirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya (21-22/5) akhir pekan lalu. Hyupe, Dafa Fey berhasil meraih double winner untuk kelas Novice dan Expert.
Murid 86 Ristan Racing School yang mengibarkan bendera tim Honda 86 Ristan Arzun Garage ini melanjutkan dominasinya setelah mencatatkan waktu tercepat dibabak kualifikasi. Puncaknya, Dafa Fey kembali meninggalkan lawan-lawannya yang notabene lebih senior.
Pembalap bernomor start 53 ini berhasil mengasapi para seniornya seperti Azi Zihad dan Tedy Pernama yang menyelesaikan balap diurutan kedua dan ketiga. Pastinya, dari hasil ini tentu saja menjadi penyemangat tersendiri bagi Oki Ristan, selaku owner tim untuk menghadapi balap skala Kejurnas.
BACA JUGA : Hasil Juara Kejurda Road Race IMI Jabar 2022 Tasikmalaya
“Untuk ajang Kejurnas hasil yang kita dapat masih belum bisa menjadi patokan. Pasalnya, tadi saat final race kondisi lintasan agak sedikit basah karena gerimis. Tapi dari hasil tersebut setidaknya kita sedikit ada bekal menghadapi Kejurnas terutama OnePrix. Kalau untuk Motoprix kayaknya engga ada seri Tasik,” pungkas Oki Ristan didampingi Dafa Fey. Edhot