BeritaBalap.com-Menarik yang diungkapkan oleh Valentino Rossi bahwa pembalap Jepang, Norick Abe adalah inspirasi dan motivasinya. Norick Abe yang meninggal karena kecelakaan lalu lintas di dekat rumahnya (2007) memang pernah bertarung bareng Rossi. The Doctor mengaku terkesan dengan gaya balapnya Norick Abe.
“Saya adalah salah satu penggemar berat Norick. Saya masih memiliki foto dengan tanda tangannya. Balapan dan penampilannya di Suzuka pada 1994 memberi saya banyak motivasi. Setelah itu saya benar-benar ingin menjadi pembalap motor, “tukas Rossi yang saat ini menduduki posisi ke-2 klasemen sementara MotoGP 2019.
Sekilas informasi saja, Abe aktif di balap sejak tahun 1994 hingga 2007. Dia lahir di Tokyo pada 7 September 1975. Memulai karir balap profesional saat menjadi wild-card dalam Japan Grand prix 1994 saat era GP500 bermesin bakar 2 langkah. Disini Abe mendapat perhatian publik karena usianya yang masih 19 tahun dapat bertarung dengan gayanya yang agresif dan disebut pula unik. Ingat pula, bahwa Abe adalah petarung Jepang pertaman yang menang di balap MotoGP di Jepang (1996)
“Saya beruntung bisa berkompetisi melawan Norick. Kami saling bertarung beberapa kali, tahun 2001 kami berjuang untuk kemenangan di Jerez. Saya memiliki banyak kenangan unik tentang Norick. Saya juga berhutang budi kepadanya, karena dia telah berkontribusi banyak pada antusiasme dan motivasi saya, “tambah Rossi. BB1