Tidak Balap Gas Tipis Sentul, Bima Aditya The Strokes55 : Fokus OnePrix, Jaga Mesin dan Rider !

BeritaBalap.com-Bima Aditya, chief-mechanic sekaligus pemilik tim Yamaha Ziear PT Rena Jaya Abadi The Strokes5 memastikan diri tidak ikut dalam balap ‘club event‘ Gas Tipis Sentul Kecil, akhir pekan ini (13 Juni).

Jadi setelah melakukan riset dan latihan di Sentul Kecil, memilih untuk pulang kampung saja. Kembali ke markas mereka di Solo Baru. Mereka tetapkan untuk fokus seri perdana OnePrix Sentul (19-20 Juni).

BACA (JUGA) : Tim ART Jogja Pastikan Tidak Balap Gas Tipis Sentul Minggu Ini, Fokus Oneprix !

koizumi

“Kondisi sulit saat ini, kita fokus saja, Mas, “tegas Bima Aditya yang sebelum riset dan latihan Sentul sudah menitipkan dahulu 3 ridernya (Hariadi Arce, Syamsul Arifin dan M Jordan) latihan di sekolah balap Doni Racing School.  Tujuannya agar lebih terbiasa di trek Sentul Kecil yang memang banyak mengklaim harus sering latihan disana.

“Yang pasti, kita tidak balap Gas Tipis karena sebagai langkah efisien juga dalam biaya. Kan mau OnePrix. Juga untuk menjaga mesin ataupun rider”.

“Nanti terjadi apa-apa, malah absen OnePrix, itu yang kita hindari karena beradasarkan kontrak, maka OnePrix prioritasnya, “tambah Bima Aditya yang juga mantan underboner tangguh di tahun 2000-an karena pernah berada di tim pabrikan Suzuki, Yamaha dan Honda. BB1

Tonton VIDEO Intip Fasilitas Bengkel Bima Aditya The Strokes55 :

Facebook Comments

You May Also Like