Tim Akeno Speed Balap SS600 Lagi (ARRC 2020), Berikut Sejarah Singkat 2 Ridernya !

BeritaBalap.com-Yap, tim Akeno Speed asal Jepang mengumumkan bahwa mereka siap kembali bertarung dalam balap Supersports 600 (SS600) dalam hajatan Asia Road Racing Championship 2020 (ARRC 2020). Akeno Speed ini memang pemain lama namun musim lalu hanya sebagai wild-card atau tidak full-series.

Oh ya, Akeno Speed pernah bersama dengan Anthony West balap SS600, juga pernah mengajak Doni Tata untuk ikutan balap ketahanan Suzuka 8 Hours. Nah infonya, Pasukan yang dikomandoi Makato Inagaki ini akan diperkuat oleh 2 pembalap muda, yaitu Soichiro Minamimoto dan Yusuke Nakamura.

BACA (JUGA) : Siapa Sebetulnya Ryosuke Iwato Yang Bergabung Di Tim Kawasaki Thailand (ASB1000) ?

koizumi

Adalah menarik untuk mengenal 2 racer asal Jepang tersebut. Jadi bukan sekedar mereka menjadi bagian dari Akeno Speed.  Paling tidak, sejarah dan prestasi mereka di musim 2019 menjadi acuan untuk menilai kualitas balapnya.

Ternyata Soichiro Minamimoto dan Yusuke Nakamura di tahun 2019 kemarin balapan di kelas Superstock 600 (ST600) dimana mereka menggunakan pacuan Yamaha YZF-R6, juga dengan bendera tim Akeno Speed. Dalam konteks ini, pada hajatan All Japan Road Racing Championship 2019.

Soichiro Minamimoto yang berusia 19 tahun dan pernah ikut dalam program VR46 Master Camp di Italia (2016) bareng Galang Hendra Pratama dipastikan menjadi ancaman serius bagi peserta SS600 (ARRC 2020) karena ada di urutan ke-2 dalam klasemen akhir ST600, sedangkan Nakamura di deretan ke-23.

Mereka juga pernah berpasangan dalam balap AP250 (ARRC 2017) dengan pacuan Yamaha R25.  Catatan penting lain, bahwa Soichiro Minamimoto meraih podium juara saat ikutan (wild card) balap SS600 di Suzuka Jepang tahun lalu (ARRC 2019). BB1 (Ket FOTO : Facebook ARRC)

Facebook Comments

You May Also Like