Tim GMP29 HDS Racing Tidak Lanjut Balap 2023 ?

BeritaBalap.com-Portal BeritaBalap mengkonfirmasi langsung perkembangan terbaru tim GMP29 AHRS VND HDS Racing yang isunya tidak lanjut balap musim depan (2023).

Konteks ini penulis tanyakan langsung kepada Om Hawadis selaku chief-mechanif dalam rangkaian final Kejurnaas OnePrix 2022 Tasikmalaya (26-27 Nov). “Ada kemungkinan seperti itu, kita tidak lanjut balap lagi tahun depan, “tukas Om Hawadis.

Padahal secara prestasi, tim ini oke punya. Gilang Akbar adalah juara nasional pemula (MP3) Kejurnas MotoPrix 2022 region Jawa. Juga di peringkat ke-2 klasemen sementara Kejurnas OnePrix 2022.

koizumi

Belum lagi soal Reynaldi Pradana (Rere) yang memimpin klasemen expert (OP1) dalam Kejurnas OnePrix 2022 dan berpeluang besar meraih juara umum.

Om Hawadis selaku chief mechanic tim GMP29

“Ya, kita tidak tahu karena memang ada hobi lain dari pemilik tim atau keperluan usahanya, “tambah Om Hawadis yang menyebut sudah menempatkan M Gilang Akbar dalam sebuah tim yang mana tidak mau disebutkan namanya. Gilang Akbar diproyeksikan naik seeded 2023 nanti. Kita tunggu saja ya perkembangan informasi lebih lanjut. BB1

Facebook Comments

You May Also Like