Tim PARD Paling Serem Formasi 2023 Seeded Usia Mudanya ? Sengaja Tidak Pilih Senior !

BeritaBalap.com-Tim PARD (Putra Anugrah Racing Division) yang dikomandoi Frits Yohanes selaku pemilik tim dengan dukungan mekanik Gendut GDT Racing terbukti aktual dan faktual menggebrak musim depan (2023).

BACA (JUGA) : Info Terbaru Aldi Satya Mahendra Diperebutkan 3 Tim Papan Atas Nasional ? Siapa Saja ?

Tidak banyak bicara dan pilih santuy saja di berbagai platform media sosial tetapi pergerakan penetrasinya berani dan menurut isunya dapat menggandeng beberapa pembalap terbaik nasional.

koizumi

Kalau soal seeded Aldiaz Aqsal Ismaya memang konteksnya memperpanjang kontrak yang sudah ada. Kontraknya 3 tahun. Prestasinya spesial sebagai rookie atau pendatang baru OnePrix 2022. Usianya masih 21 tahun.

Kemudian, untuk pembalap berikutnya, kita sepakat menyebutnya dengan kata ‘isu’ ataupun ‘rumor’ ya sambil menunggu berakhirnya balap nasional pasca final Kejurnas OnePrix 2022 di Bukit Peusar Tasikmalaya. Sekali lagi ditegaskan, belum fix 100 persen sampai dengan hadirnya pengumuman resmi.

Sebetulnya, banyak informasi dan bukti yang diterima penulis soal AM Fadly yang dikabarkan juga direkrut pasukan PARD, tetapi tidak etis untuk disampaikan. Kita anggap saja masih sebatas gosip ya sampai seri pamungkas OnePrix Tasikmalaya tanggal 27 November nanti.

“Nanti setelah OnePrix akan saya umumkan resmi, Mas, “timpal AM Fadly dalam komunikasi WhatsAppnya dengan penulis. AM Fadly ini masih berusia 22 tahun dan rumornya juga akan bergabung dengan tim Yamaha Racing Indonesia (ARRC 2023). Jadi memang konsepnya tim PARD ini adalah berupaya mencari pelaga-pelaga berumur muda.

Saat Frits Yohanes bertemu Wahyu Nugroho pada Rabu malam (16 Nov)

Gosip makin panas, ketika semalam (16 November), Bos Tim PARD Frtis Yohanes mengirim langsung foto pertemuannya dengan Wahyu Nugroho yang notabene berumur 19 tahun.

Apa misinya ? Mau bergabungkah 2023 ? “Hanya ketemu dan silaturahmi saja, Mas. Ngobrol biasa, “tutur Frits Yohanes yang juga Ketua Umum IMI Jawa Tengah. HemmmBB1

Facebook Comments

You May Also Like