Tim Pramac Racing Pindah Ke Yamaha 2025 ? Diumumkan Dalam Waktu Dekat

BeritaBalap.com-Tim Pramac Racing dikabarkan akan segera mengumumkan kepindahannya dari Ducati menuju Yamaha. Maksudnya untuk musim depan (2025).

Bahkan dilansir dari Skysport, bahwa pengumumannya akan dilakukan dalam waktu dekat. Kemungkinan jelang MotoGP Assen Belanda akhir pekan ini.

BACA (JUGA) : Pasar Rider MotoGP 2025 Makin Seru Ketika Pramac Pindah Ke Yamaha

koizumi

Yamaha memang begitu ngotot untuk mendapatkan tim satelit, bahkan diberitakan pula siap memberikan uang kontrak yang fantastis kepada manajemen Pramac Racing dibanding yang diberikan oleh Ducati.

BACA (JUGA) : Jack Miller Kembali Ke Ducati (2025) Bersama Tim Gresini Racing ?

Tentu saja, perkembangan lebih lanjut yang menarik adalah mencermati siapa yang akan mengisi skuad pembalap dari tim yang dimiliki oleh Paolo Campinoti ini. Terlebih setelah kepergian Jorge Martin menuju tim Aprilia.

BACA (JUGA) : Bukan Hanya Soal Tim Pabrikan, Bezzecchi Pindah Aprilia Juga Dapat Gaji Lebih Besar

Mengingat isu kuatnya, Franco Morbidelli yang saat ini mengisi formasi Pramac Racing dikabarkan akan menuju tim VR46 menggantikan Marco Bezzecchi yang tahun depan pindah ke tim Aprilia. BB1

Facebook Comments

You May Also Like