Trio Pemula B Tim Cream-pie Salipan Jaya Mons 54 Racing Buktikan Kemajuan di RTP Cup 2019 Cimahi

BeritaBalap.com-Pasukan muda potensial pemula B, yaitu Cream-pie Salipan Jaya Mons 54 Racing menunjukkan perkembangan signifikan. Itu dalam gelaran balap bergengsi di awal tahun, RTP Cup 2019 Cimahi, Jawa Barat (13 Januari).

Disebut perkembangan signifikan setelah mencermati prestasi para pembalapnya pasca menjalani latihan serius yang konsisten dilakukan di Sirkuit Boyolali, Jawa Tengah ataupun trek non-permanen lainnya.

BACA (JUGA) : Hasil Juara & Juara Umum Gebyar Honda Trijaya Sumber Production RTP Cup 2019 Cimahi

koizumi

Adapun pengisi skuad tim Cream-pie Salipan Jaya Mons 54 Racing adalah Veda Ega Pratama, M Diandra dan H Fahril Rasyadan. Ini trio potensial yang notabene dibawah binaan pabrikan Astra Honda Motor (AHM). Mereka masih sangat belia karena berusia dalam rentang 11-12 tahun. Masa depannya masih panjang dan prospektif.

M Diandra (kiri), Rasya (Tengah) dan Veda Ega Pratama (kanan)

Apa saja prestasinya di road race Cimahi ? Diantaranya Veda Ega Pratama yang meraih podium ke-3 pada kelas MP6 ataupun M Diandra yang ke-5 di MP5. Patut dicatat, bahwa mereka bertarung dengan rival-rivalnya yang berusia lebih tua. Maksudnya tidak sebaya alias tidak seumuran. Mantapnya di MP5 ECU Standar, Veda dan Diandra finish ke-1 dan ke-3.

‘’Kami akan terus melakukan pembelajaran kepada pebalap muda kami. Dengan tujuan dan harapan bisa meningkatkan riding skill mereka agar secara bertahap dapat berada di barisan depan kejuaraan nasional 2019 ini, “tukas Tris Wahyudi, akrab disapa Nto-Nto, juragan knalpot Cream-pie yang juga ayahanda dari M Diandra.

“Kita mengupayakan agar pembalap harus bisa menjaga motornya selalu stabil, juga harus memiliki rasa percaya diri saat menjalani race dari lap awal sampai finish. Bagaimanapun juga untuk menjadi seorang juara, seorang pebalap harus memiliki skill yang mumpuni dan nyali yang kuat, “tambah Nto-Nto yang di tim ini berduet dengan Sudarmono yang notabene adalah ayahanda dari Veda Ega Pratama. BB1/D 14 N

Facebook Comments

You May Also Like