Vinales Ujicoba Trek Kyalami Afsel, Rider MotoGP Pertama !

BeritaBalap.com-Rider Movistar Yamaha, Maverick Vinales menjadi pebalap MotoGP pertama yang menjajal alias ujicoba trek Kyalami International di Afrika Selatan yang notabena baru direnovasi dan memiliki panjang 4,2 km.

Dalam hal ini, Vinales mengitari 6 lap dengan Yamaha YZF-R1 bersama racer Superbike dan Supersport setempat. Oh ya, ini semua dalam rangkaian aktifitas Yamaha R World Event. Sekilas informasi saja, Sirkuit Kyalami terakhir menghajat superbike tahun 2010, kemudian dilelang pada 2014 dan saat ini berada di tangan pemilik anyar.

“R World Experience sengat baik ! Saya sangat suka mengendarai motor dan saya menikmati Afika Selatan dan balapan di lintasan Kyalami International. Kami sangat senang, banyak penggemar disini, saya sangat bahagia dan saya menghargai penggemar dan juga dukungan staf. Saya sangat senang disini dan saya pasti ingin kembali, “tutur Vinales yang meraih posisi ke-3 dalam klasemen akhir MotoGP 2017.

koizumi

“Treknya sangat bagus, ini seperti zaman dahulu dan saya menikmatinya dengan mengendarai R1, “tambah Vinales yang kemudian menikmati suasan kota Cape Town yang cerah. Patut dipahami, untuk tes resmi MotoGP sendiri akan berlangsung pada akhir Januari 2018 nanti. BB1

Facebook Comments

You May Also Like