Walau Covid-19, MBKW2 Riset MX King, Sekarang Sudah 200 cc, Time..?

BeritaBalap.com-Masih ingat, MX King bore-up 180 cc berbendera tim ARL MBKW2 RCB aRacer SSS Pejantan Tangguh from Yogyakarta yang tampil di seri perdana IDC 2020 Wonosari beberapa waktu lalu. Nah, informasi terbaru, sudah menyentuh angka kisaran 200 cc.

Mereka baru riset Senin kemarin (6 April) di trek GDS Klaten. Jadi walau wabah Virus Covid-19 menghantam operasional tim dan bengkel hingga banyak yang lebih santai ataupun tutup, namun pasukan MBKW2 Yogyakarta tetap gasss polll. Amunisinya masih tersedia. Manajemennya lebih tertata. He he he he he…

BACA (JUGA) : IDC 2020 Wonosari : Ada Singkatan ARL Di Titel Timnya Mlethiz MBKW2, Siapa ?

koizumi

“Kita baru riset body dan sudah pakai mesin 200 cc, “tukas Yogi MBKW2 selaku tuner yang mengajak joki Joko Precil untuk tahapan ujicoba ini. Jadi saat ini sudah pakai piston diameter 64,5 mm, sebelumnya masih 62 mm.

MX King MBKW2 yang sudah dibuat 200 cc

“Disamping itu, juga menjajal mapping. Untuk final-gearnya ketemu di angka 14-43. Hasilnya, konstan di angka 7,2 detik dalam beberapa kali ujicoba, “tambah Yogi MBKW2 yang dalam dunia balap nasional sebagai chief-mechanic Yamaha Akai Jaya. BB1

Facebook Comments

You May Also Like