Wow..! Total Main 15 Kelas dan Support RCB-UMA Racing-Proliner, Ini 6 Rider Tim Haji Putra di LFN HP969 Road Race Purwokerto

BeritaBalap.com-Menarik untuk mencermati 6 pembalap tim Yamaha LFN HP969 HDS ABRT Racing Team yang akan ambil bagian dalam gelaran balap paling bergengsi tahun 2023 ini, bertajuk LFN HP969 Road Race Championship 2023. Seri pertamanya di Sirkuit GOR Satria Purwokerto Jawa Tengah yang akan berlangsung Nite Race alias malam hari, Jumat-Sabtu ini (29-30 September).

BACA (JUGA) : Gendut GDT Racing Kawal Wawan Wello Di LFN HP969 Road Race Purwokerto, Kelas Apa Saja ?

Dalam hal ini, menggandeng promotor pelaksana Genta Auto & Sport yang selama ini menghadirkan Trial Game Asphalt ataupun Trial Game Dirt, Kejurnas Slalom, Kejurnas Supermoto dan lain-lain. Jadi soal lightning atau pencahayaan tiada duanya.

koizumi

Kembali ke bahasan awal, bahwa akan ada 6 rider milik Haji Putra Rizky yang siap bertarung all-out dalam gelaran yang menyajikan hadiah juara umum total 1 milyar hanya untuk 2 putaran saja. Anyway, ini balapan paling heboh yang sponsor utamanya juga pengusaha super sukses Haji Putra Rizky.

BACA (JUGA) : Hokky Krisdianto Pastikan Hadir Di Road Race LFN HP969 Purwokerto, Ikut Balapankah ?

Adapun 6 pemabalap tim Yamaha LFN HP969 HDS ABRT Racing Team ialah AM Fadly, Reza Hanum, Wahyu Nugroho, Murobbil Vitoni (M Robby Sakera), Fahmi Bassam dan Rendi Odding.

Yang disebut terakhir adalah nama baru yang dipinjam dari Yamaha Akai Jaya untuk menggantikan Arai Agaska yang kabarnya dikonsentrasikan pabrikan Yamaha untuk seri pertama Kejurnas MotoPrix 2023 region Jawa di Bukit Peusar Tasikmalaya Jawa Barat Minggu depan (7-8 Oktober).

Catatan penting dari tim ini bahwa mereka disupport produk RCB. Berbagai perangkat yang mendukung perfoma motor didominasi label RCB ataupun UMA Racing dan Knalpot Proliner.  Mulai pelek RCB SP522, kemudian footstep RCB, klep UMA Racing, Knalpot Proliner dan lain-lain.

Fahmi Bassam yang disupport produk RCB, UMA Racing dan Proliner

Mantapnya, ke-6 pembalap tersebut bermain pada 15 kelas. Maksudnya total kelas yang mereka dikuti. Penulis mendapat data lengkapnya dari Faiz Ahdan yang merupakan komandan lapangan timYamaha LFN HP969 HDS ABRT Racing Team. Bisa dicek dibawah tulisan ini ya.

Sekilas informasi saja, tim ini diback-up 2 mekanik terbaik, masing-masing Hawadis HDS Racing yang konsen di mesin 4 tak dan Bendol ABRT untuk mesin 2 tak. BB1

Data Rider Tim LFN HP969 dan Kelas Yang Dikuti :

Facebook Comments

You May Also Like