WSBK 2018 Thailand (FP2) : Aprilia RSV4 Kasih Bukti, Berikut Hasil Lengkapnya

BeritaBalap.com-Prediksi bahwa pacuan Aprilia RSV4 memberikan perlawanan kepada Kawasaki ataupun Ducati terbukti dalam sesi latihan bebas 2 (FP2) gelaran balap Superbike dunia (WSBK 2018) di Sirkuit Buriram, Thailand (23 Maret).

Eugene Laverty yang membela tim Milwaukee Aprilia  menjadi yang tercepat di trek sepanjang 4,554 km dengan torehan waktu 1 menit 33,851 detik. Torehan ini lebih cepat 0,034 detik dari gacoan Red Bull Honda, Leon Camier.

Faktanya memang sejak seri Australia, Aprilia RSV4 membuktikan ketangguhannya saat meraih deretan ke-2 dalam sesi Superpole. Demikian karena perubahan karakter mesin saat momen pengereman dengan engine-brake yang diklaim mirip pacuan MotoGP, juga lengan ayun terbaru dan lainnya.

koizumi

Posisi ketiganya diraih Fores dengan ukiran best-time 1 menit 33,960 detik atau memiliki gap 0,109 detik. Yang menarik pula, bahwa 5 posisi teratas FP2 berasal dari 5 pabrikan yang berbeda. Konteks demikian yang menarik dicermati. Persaingan terbukti makin ketat. Makin sedap dinikmati. Berikut ini hasil lengkapnya. BB1 

Facebook Comments

You May Also Like