Yamaha Cup Race 2019 Boyolali : Duet MPRT Riky Ibrahim Dan M. Abidzia Kuasai Kelas YCR4

BeritaBalap.com- Duet pembalap Mega Persada Racing team (MPRT), Riky Ibrahim dan M. Abidzia sukses menguasai kelas YCR4 (Moped 4T 125 cc TU Seeded di gelaran Yamaha Cup Race 2019, Minggu (28/4). Diatas lintasan Boyolali, Jateng duet pembalap MPRT  mendominasi kelas YCR4 melalui perjuangan keras menyingkirkan para rival. Mereka borong podium juara dan ke-3. Wow… mantap !

BACA (JUGA) : Hasil Juara Yamaha Cup Race 2019 Boyolali

Terutama M. Abidzia yang berangkat start dari posisi ke-4 dan sempat tercecer di barisan tengah sesaat bendera start dikabarkan. Perlahan namun pasti, M. Abidzia mampu memperbaiki posisinya lap demi lap. Meski sempat bersaing ketat berebut posisi ke-2 dengan Doohan Akbarruzaman pembalap asal Banten.

koizumi
Selebrasi kemenangan duet pembalap MPRT M. Abidzia dan Riky Ibrahim

“Awal lap saya belum berani push, cenderung bermain konstan untuk menjaga ritme balap. Baru di pertengahan jalannya race saya push habis-habisan. Ini strategi untuk tetap menjaga kondisi mesin dan ban agar tetap aman hingga lap akhir,” beber M. Abidzia.

Berbeda dengan Riky Ibrahim, yang langsung tampil agresif dari lap awal hingga lap akhir. Maklum saja, pembalap asal Kuningan ini berangkat start dari pole position alias grid terdepan.

“Makanya untuk mengamankan posisi saya harus berani push sejak awal. Tujuannya agar semakin cepat menjauh dari kepungan para rival. Kalo enggak begitu, saya bisa kecolongan pembalap yang berada di belakang saya,” bilang Riky Ibrahim.

M. Abidzia dan Riky Ibrahim duo pembalap MPRT yang borong podium juara dan ke-3

Alhasil, ini menjadi pertanda baik untuk tim balap yang digawangi oleh Rudi Sugianto asal Indramayu, Jabar untuk menghadapi event Kejurnas dan Kejurda Jabar. Pasalnya, Iman Titan selaku mekanik semakin menemukan settingan ideal mesin yang menyesuaikan karakter pembalap.

“Secara keseluruhan untuk setingan mesin, kaki-kaki, bodi dan semuanya sudah mendekati sempurna. Semoga kita bisa tampil maksimal pada gelaran – gelaran balap kedepannya. Baik ajang Kejurnas Motorprix, One Prix maupun Kejurda Jabar,” kompak Riky dan Abidzia, duet gacoan pasukan MPRT NHK Pirelli KYB YSS RCB UMA Proliner ROB 1. Oke, selamat ya ! Edhot

Facebook Comments

You May Also Like